Grid.ID - Kondisi Zul Zivilia yang berada di balik jeruji besi membuat sang istri, Retno Paradinah banyak melakukan aktivitas sendiri. Akan tetapi, di tengah kemandirian Retno Paradinah, Zul Zivilia melarang sang istri pergi umrah.
Hal itu dikatakan Zul Zivilia saat menyinggung umrah yang dijalani sang istri tahun lalu. Menurut Zul Zivilia, awalnya dia pun melarang sang istri menjalani ibadah umrah.
“Kalau istriku ini kan tahun lalu ya umrah? Tahun lalu umrah ada yang apa namanya endorse. Saya larang sebenarnya,” ujar Zul Zivilia di Lapas Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Rabu (21/1/2026).
Bukan tanpa alasan, Zul Zivilia melarang sang istri, Retno Paradinah untuk umrah lantaran tak ada mahram yang mendampingi. Pasalnya, hingga saat ini, Zul Zivilia masih menjalani masa tahanan.
“Masalahnya tidak ada mahram ya kan,” ujarnya.
Zul Zivilia kemudian meminta kedua orangtuanya untuk menemani Retno Paradinah. Makanya yang ikut Bapakku sama Mamaku temani dia,” ujarnya.
Menurut Zul Zivilia, cukup sekali sang istri pergi umrah tanpa dirinya. Pelantun lagu Aishiteru itupun tak lagi mengizinkan Retno Paradinah untuk berangkat umrah tanpa dirinya.
“Ini mau pergi lagi diajak lagi saya bilang jangan tunggu saya saja saya pulang. Jangan, tidak ada mahram satu kali saja sudah cukup. Kan haram hukumnya bersafar tanpa mahram. Tunggu saja saya nanti kita pergi umrah bersama-sama,” tutupnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Zul Zivilia menjalani hukuman penjara atas kasus narkoba. Saat ini, Zul Zivilia mendekam di Lapas Gunung Sindur, Bogor. (*)
Artikel Asli



