Melihat Kilau Emas Trofi Piala Dunia FIFA World Cup 2026 Mejeng di Jakarta

merahputih.com
1 jam lalu
Cover Berita

Merahputih.com - Menpora Erick Thohir bersama Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, President ASEAN & South Pacific The Coca-Cola Company Selman Careaga dan Legenda Sepak Bola Brazil Gilberto Silva membuka trofi FIFA World Cup 2026 yang dipamerkan di Jakarta International Convention Center (JICC), Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026).

Tim Nasional Indonesia dipastikan gagal melaju ke putaran final Piala Dunia 2026. Langkah Skuad Garuda terhenti di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Meski demikian, antusiasme masyarakat Indonesia terhadap ajang sepak bola paling bergengsi di dunia tersebut tetap tinggi. Publik Tanah Air tetap mendapat kesempatan merasakan atmosfer Piala Dunia dengan hadirnya trofi Piala Dunia FIFA 2026 yang singgah di Jakarta.

Trofi emas ikonik tersebut dipamerkan di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis (22/1/2026), dalam rangkaian acara FIFA World Cup Trophy Tour 2026. Kehadiran trofi ini menjadi magnet bagi pencinta sepak bola untuk melihat dari dekat simbol supremasi tertinggi sepak bola dunia.

Rangkaian tur trofi Piala Dunia 2026 di kawasan Asia Tenggara berlangsung sepanjang pekan ini. Sebelum tiba di Jakarta, trofi tersebut lebih dulu menyapa penggemar sepak bola di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Rabu (21/1/2026).

Usai dari Indonesia, trofi Piala Dunia FIFA 2026 dijadwalkan melanjutkan perjalanan ke Bangkok, Thailand, pada Jumat (23/1/2026), sebagai bagian dari upaya FIFA mendekatkan turnamen ini kepada para penggemarnya di berbagai negara.

Sebagai informasi, terakhir kali trofi Piala Dunia dipamerkan di Indonesia adalah pada tahun 2014 silam, menjelang gelaran Piala Dunia Brasil. Kehadiran kembali trofi tersebut setelah lebih dari satu dekade pun menjadi momen spesial bagi pencinta sepak bola di Tanah Air. (Foto: MP/Didik Setiawan).


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Anak Riza Chalid Akan Hadirkan 15 Saksi dan Ahli di Sidang Kasus Dugaan Korupsi Tata Kelola Minyak
• 22 jam laluidxchannel.com
thumb
KRL Rangkasbitung Masih Gangguan, Hanya Layani Rute Tanah Abang–Tigaraksa
• 9 jam lalukompas.com
thumb
Hujan Deras, BPBD Catat 12 RT dan 17 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
• 6 jam laluidntimes.com
thumb
Total 2 Jenazah dan 9 Potongan Tubuh Ditemukan di Lokasi Jatuhnya Pesawat ATR 42-500
• 3 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Soal Konflik Keraton Solo, Menbud: Kami Intervensi Buat Cagar Budaya
• 19 jam lalujpnn.com
Berhasil disimpan.