Pemkot Surabaya Akan Perketat Seleksi Beasiswa Pemuda Tangguh

suarasurabaya.net
3 jam lalu
Cover Berita

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya akan memperketat seleksi penerima Beasiswa Pemuda Tangguh. Hal ini menyusul ditemukannya sejumlah penerima yang dinilai tidak tepat sasaran.

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya, Kamis (22/1/2026), mengatakan pengetatan ini supaya program beasiswa benar-benar diterima oleh mahasiswa dari keluarga pra sejahtera.

Proses skrining awal akan diperketat dengan beberapa tahapan tambahan. Pertama, Pemkot memastikan setiap calon penerima beasiswa benar-benar berasal dari keluarga pra sejahtera.

Kedua, Pemkot akan melibatkan karang taruna hingga pengurus RW di masing-masing wilayah untuk melakukan evaluasi awal terhadap calon penerima.

“Pengurus kampung untuk memastikan apakah layak menerima atau tidak,” tegasnya.

Ketiga, Pemkot Surabaya akan memastikan data ekonomi keluarga yang diisi mahasiswa pada formulir pendaftaran perguruan tinggi, khususnya terkait penghasilan orang tua, sesuai dengan kondisi sebenarnya.

“(Contohnya) kalau enggak mampu ya tulis Rp1 juta,” tandas Eri.

Adapun pengetatan seleksi ini dilakukan setelah Pemkot menemukan adanya penerima Beasiswa Pemuda Tangguh yang berasal dari kalangan mampu. Bahkan, ada temuan anak pejabat yang lolos sebagai penerima beasiswa melalui jalur mandiri dengan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) tinggi. (lta/bil/ham)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Yusril Ungkap Laporan Komisi Reformasi Polri Disampaikan ke Prabowo Akhir Januari
• 18 jam laluokezone.com
thumb
Dunia Ramai-ramai Mulai Berubah, Manusia Makin Dijajah
• 5 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Presiden Prabowo di WEF: Pangkas Program Tidak Efisien Hemat 18 Miliar Dolar AS
• 1 jam lalutvrinews.com
thumb
Prabowo Bawa Pulang Investasi Rp 90 T-Proyek Ribuan Kapal Nelayan dari Inggris
• 12 jam laludetik.com
thumb
Hujan Seharian, Daan Mogot Pesing Terendam Banjir 1 Meter
• 10 menit lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.