Setelah Rumah Walkot Madiun, KPK Geledah Rumah Kadis PUPR-Kadis DPMPTSP

detik.com
1 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan penggeledahan terkait kasus pemerasan dan gratifikasi yang dilakukan Wali Kota Madiun, Maidi. Penggeledahan dilakukan di rumah pribadi Kadis PUPR Kota Madiun, Thariq Megah, dan Kadis Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Madiun, Sumarno.

"Hari ini tim melanjutkan penggeledahan di dua lokasi, yaitu di rumah pribadi Kadis PUPR dan juga di rumah pribadi Kadis perizinan (DPMPTSP) Kota Madiun," ungkap Juru Bicara KPK Budi Prasetyo di gedung KPK, Jakarta, Kamis (22/1/2026).

Baca juga: SPI Madiun Tertinggi tapi Walkot Kena OTT, KPK: Bukan Jaminan Bebas Korupsi

Penggeledahan dilakukan untuk mendalami mekanisme proyek pengadaan di Kota Madiun, terkhusus di ranah Dinas PUPR. Penggeledahan itu masih berlangsung.

"Masih berlangsung penggeledahan di dua tempat, baik di rumah Kadis PUPR maupun di rumah kadis perizinan," sebutnya.

Adapun pada Rabu (21/1) kemarin, KPK juga melakukan sejumlah rangkaian penggeledahan. Yaitu di rumah Maidi (MD) dan Rochim Ruhdiyanto (RR), yang telah jadi tersangka dalam kasus ini.

"Di Madiun, pada Rabu (21/1), penyidik melakukan penggeledahan di rumah MD dan RR," kata Jubir KPK Budi Prasetyo kepada wartawan, Kamis (22/1).

Baca juga: Kasus Bupati Sugiri, KPK Panggil Kepala BPSDM Kemendagri-Anggota DPRD Ponorogo

Budi menjelaskan penyidik mengamankan dokumen dan barang bukti elektronik (BBE). Diamankan juga barang bukti dalam bentuk uang tunai.

"Dari penggeledahan yang berlangsung hingga malam hari tersebut, penyidik mengamankan beberapa dokumen dan barang bukti elektronik. Selain itu, penyidik juga mengamankan barbuk dalam bentuk uang tunai," ujarnya




(ial/dek)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KPK Ungkap Uang Ratusan Juta Rupiah Dalam Karung saat OTT Pati
• 7 jam lalukumparan.com
thumb
Mendikdasmen Lapor ke DPR, Anggaran Penanganan Bencana Kurang Rp 4,94 Triliun
• 16 jam lalukompas.com
thumb
Mentan Klaim Pasokan Telur Cukup untuk Kebutuhan MBG & Ramadan
• 59 menit lalubisnis.com
thumb
Menteri PPPA Dorong Layanan Terpadu Penanganan Kekerasan Perempuan dan Anak melalui Ditres PPA-PPO
• 3 jam lalupantau.com
thumb
Istana Beberkan Penyebab Banjir Jabodetabek: Dulu Punya 1.000 Situ, Sekarang Sisa 200
• 2 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.