Presiden Prabowo Subianto menjadi salah satu pembicara kunci di World Economic Forum atau Forum Ekonomi Dunia. Prabowo bicara soal perdamaian menjadi syarat utama kemakmuran.
Forum Ekonomi Dunia digelar di Davos, Swiss, Kamis (22/1/2026). Prabowo awalnya menjelaskan dunia kini di tengah masa ketidakpastian dan perang meletus di sejumlah negara.
"Di masa penuh ketidakpastian, masa ketika perang terus meletus, masa ketidakpercayaan. Antar bangsa, antar lembaga, antar masyarakat," kata Prabowo.
Prabowo menilai sejarah telah mengajarkan bahwa perdamaian dan stabilitas menjadi kunci penting. Perdamaian menjadi syarat untuk kemajuan suatu negara.
"Itu rapuh, sejarah mengajarkan kita. Perdamaian dan stabilitas adalah aset paling berharga. Kedamaian dan stabilitas adalah prasyarat utama bagi kemajuan besar," ujarnya.
Prabowo meyakini kemakmuran tidak akan tercapai tanpa perdamaian. Sehingga perdamaian dan stabilitas menjadi faktor utama untuk kemajuan.
"Kemudian kemakmuran, tidak akan ada kemakmuran tanpa perdamaian," imbuhnya.
(rfs/whn)

/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2025%2F11%2F23%2F1adf6f1b40be8f0f533321407b1e2755-Tambang_Emas_Martabe4.jpeg)



