Sanksi untuk Anak Zinedine Zidane Tak Berlaku di Piala Dunia 2026

tvrinews.com
5 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Riki Ilham Rafles

TVRINews - Aljazair

Luca Zidane adalah anak dari Zinedine Zidane yang memilih untuk membela Timnas Aljazair.

Kiper Timnas Aljazair, Luca Zidane dijatuhi hukuman berupa larangan tampil dalam dua pertandingan usai terlibat perselisihan di pertandingan perempat final Piala Afrika 2025 melawan Nigeria pada 10 Januari 2026 lalu.

Usai hukuman itu dijatuhkan oleh Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF), muncul pertanyaan mengenai kemungkinan anak Zinedine Zidane itu harus menjalaninya sampai ke Piala Dunia 2026.

Mengutip ESPN, hukuman tersebut tak perlu dirisaukan oleh Zidane karena berlakunya cuma untuk Kualifikasi Piala Afrika 2027. Sementara peluangnya untuk main di Piala Dunia 2026 sejak pertandingan pertama masih terbuka.

Tensi pertandingan Aljazair vs Nigeria memang sangat panas. Di pengujung pertandingan, kedua tim terlibat perselisihan yang memicu para pemain yang ada di bangku cadangan dan ofisial Aljazair sampai ikut masuk ke dalam lapangan.

Tensi panas tak berhenti sampai di situ. Begitu wasit meniup peluit panjang, pemain dan ofisial Aljazair yang kalah 0-2 meluapkan kekecewaan dengan melakukan protes.

Zidane menjadi salah satu yang terlibat dalam perselisihan tersebut. Buntutnya, kiper asal klub Granada CF itu mendapatkan sanksi larangan bermain.

Sejak proses pergantian kewarganegaraannya dari Prancis ke Aljazair diterima oleh FIFA pada September 2025, Zidane menjadi andalan di bawah mistar tim berjuluk Les Fennecs. Dia sudah tampil dalam lima pertandingan.

Dari lima pertandingan yang dilakoni, tiga gol bersarang di dalam gawangnya. Selain dua gol dari Nigeria, ada satu gol Uganda saat Aljazair menang 2-1 dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Afrika.

Lini pertahanan Aljazair mendapat tambahan kekuatan dengan kehadiran Luca Zidane di bawah mistar gawang. Dia diharap bisa membawa tim melangkah jauh di Piala Dunia 2026.

Wajar jika kemudian muncul kekhawatiran sanksi yang diterima olehnya bisa merembet sampai ke Piala Dunia 2026. Itu akan jadi pukulan telak bagi Aljazair yang tergabung ke dalam Grup J bersama Argentina, Austria, dan Yordania.

Aljazair dijadwalkan menghadapi Argentina pada laga perdana pada 16 Juni 2026. Selanjutnya Yordania yang jadi lawan mereka, dan diakhiri dengan menantang Austria.

Editor: Riki Ilham Rafles

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Seskab Teddy Sebut Kerja Sama Maritim dengan Inggris Ciptakan 600 Ribu Lapangan Kerja
• 18 jam lalukompas.tv
thumb
Jalur Pantura Pati–Rembang Banjir, Kendaraan Mengular 4 Km
• 15 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Puan & Ketua Majelis Nasional Korsel Bertemu Bahas Perlindungan PMI
• 11 jam laludetik.com
thumb
Motor Listrik Ojol Mogok Saat Terobos Banjir 50 Cm di Jalan Ceger Raya Tangsel
• 5 jam lalukompas.com
thumb
Siap Meledak! Ekspektasi Tinggi Tomas Trucha kepada Gervane Kastaneer, Calon Duet Alex Tanque di Lini Depan PSM
• 8 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.