Rusia Bocorkan Harga Greenland, Ternyata Sekitar US$1 Miliar

wartaekonomi.co.id
1 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Rusia, Vladimir Putin menyatakan bahwa pihaknya tidak terlalu peduli soal isu kepemilikan Greenland. Ia menyerahkan sepenuhnya persoalan tersebut kepada Denmark dan Amerika Serikat (AS).

Putin mengisyaratkan pihaknya tidak akan keberatan dengan langkah akuisisi dari Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Greenland menurutnya bisa bernilai hampir US$1 miliar.

Baca Juga: Lampu Hijau Rusia Soal Trump Ingin Kuasai Greenland: Dia Akan Tercatat Dalam Sejarah Dunia

“Apa yang terjadi di Greenland sama sekali bukan urusan kami,” kata Putin, dilansir Jumat (23/1).

“Saya pikir mereka akan menyelesaikannya di antara mereka sendiri,” ujarnya.

Putin juga menyinggung hubungan dari Denmark dan Greenland. Ia mengatakan bahwa negara itu selama ini memperlakukan wilayah otonomnya, layaknya koloni dan bersikap keras terhadap wilayah tersebut. Namun, ia menambahkan bahwa isu itu kini tidak lagi menjadi perhatian utama banyak pihak.

Pembelian Greenland menurutnya kemungkinan menelan biaya sekitar US$1 miliar. Hal itu sendiri berdasarkan perhitungan yang dilakukan pemerintah, mengingat pihaknya pernah menjual wilayah dari Alaska. Adapun jumlah tersebut kemungkinan mampu ditanggung oleh Washington.

Sebelumnya, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menarik kembali ancamannya untuk mengenakan tarif sebagai alat tekanan guna menguasai Greenland. Ia juga menegaskan tidak akan menggunakan kekuatan militer.

Baca Juga: Trump Coret Opsi Militer Dalam Upayanya Kuasai Greenland

Trump menyatakan terdapat kemajuan menuju kesepakatan terkait Greenland. Ketegangan sebelumnya sempat memicu ketegangan besar dalam hubungan transatlantik.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Australia Terbuka, Djokovic dan Sinner Melaju, Stan Wawrinka Cetak Sejarah
• 8 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Polisikan Richard Lee, Doktif Kini Stres Pikirkan Nasib sang Rival yang Terancam 12 Tahun Penjara
• 7 jam lalugrid.id
thumb
Indonesia Siapkan Perpres Kepatuhan HAM untuk Perusahaan, Bakal Jadi yang Pertama di ASEAN
• 20 jam lalusuara.com
thumb
DPR ingatkan pentingnya pendidikan karakter guna cegah kekerasan
• 17 jam laluantaranews.com
thumb
Euforia BI Tahan Bunga, Rupiah Dibuka Menguat di Level Rp16.900-an
• 16 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.