FAJAR.CO.ID, BANDUNG — Persaingan sengit sepertinya akan tersaji dalam perburuan salah satu pemain di bursa transfer kali ini.
Persib Bandung yang kabarnya menginginkan jasa Jesse Lingard bakal mendapatkan saingan.
Kabarnya salah satu tim raksasa asal Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT) masuk dalam perburuan sang pemain.
Mantan bintang Manchester United ini berstatus bebas transfer sejak 1 Januari 2026.
Kontraknya dengan klub Liga Korea Selatan, FC Seoul yang habis membuatnya kini jadi incaran beberapa klub-klub Asia.
Persib Siap Datangkan
Salah satu klub yang dikaitkan dengan Lingard ada tim asal Super League Indonesia yaitu Persib Bandung.
Ambisi besar di musim ini, yaitu melangkah AFC Champions League Two 2025/2026 dan membidik hattrick juara di kompetisi domestik Super League.
Jadi salah satu alasan mengapa skuad asuhan pelatih Bojan Hodak ini bergerak dan ambisius dalam mendatangkan pemain.
Lingard, dengan pengalamannya bermain di level tertinggi Eropa dan Asia, dianggap memiliki profil yang dapat menjadi “jawaban” atas kebutuhan lini tengah Persib, khususnya di posisi nomor 10.
Kemungkinan mendapatkan pemain ini juga terbuka karena satu faktor dan keterikatan menarik.
Rumor keterkaitan Lingard dengan Persib semakin kuat lantaran sang pemain memiliki agen yang sama dengan striker Persib asal Prancis, Andrew Jung, yaitu Wasserman.
Jalur “orang dalam” ini disebut-sebut bisa dimanfaatkan oleh Persib untuk memuluskan negosiasi.
Saingan dari Malaysia
Namun, untuk mendatangkan Jesse Lingard tentunya bukan sesuatu yang mudah untuk Persib.
Sebab, mereka disebut punya saingan yang juga berstatus sebagai salah satu tim raksasa di Asia.
Muncul laporan yang mengindikasikan bahwa Lingard justru lebih condong merapat ke klub Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT).
Bahkan, nama Jesse Lingard sudah tercantum di laman resmi klub asal Johor tersebut pada pertengahan Desember 2025, meskipun belum disertai keterangan detail mengenai statusnya.
Ini tentu jadi saingan yang cukup berat untuk tim berjuluk Maung Bandung itu.
Pasalnya, JDT dikenal sebagai klub dengan kekuatan finansial yang kuat dan memiliki ambisi besar di kancah Asia.
Media asing seperti Stadium Astro juga menguatkan indikasi kepindahan Lingard ke JDT.
(Erfyansyah/fajar)



