Menikah dengan Shenina Cinnamon, Angga Yunanda Akui Banyak Perubahan dalam Hidupnya

grid.id
10 jam lalu
Cover Berita
Grid.ID - Aktor Angga Yunanda menceritakan perubahan yang ia rasakan setelah resmi menikah. Kini ia telah menjalani kehidupan baru sebagai seorang suami.

Angga diketahui menikah dengan aktris Shenina Cinnamon. Pernikahan tersebut digelar pada 10 Februari 2025 dan hanya dihadiri oleh kerabat terdekat.

Memasuki dunia baru sebagai pasangan suami istri, Angga mengaku merasakan banyak perbedaan. Perubahan itu dirasakannya dalam kehidupan sehari-harinya.

“Yang beda setiap hari rasanya bahagia. Yang paling berubah tuh entah kenapa aku ngerasa akhirnya punya rumah bareng, ngerasa pulang,“ ujarnya dikutip dari podcast YouTube TS Media, Jumat (23/1/2025).

“Karena kalau dulu kan meski kita pacaran 24 jam video call, selalu di handphone bersama tapi kan masih berbeda tempat tinggal dan ada jarak. Setelah sekarang kita udah nikah entah kenapa kaya pengen cepat pulang aja rasanya,“ lanjutnya.

Meski begitu, pria kelahiran Lombok ini mengatakan bahwa kehidupan pernikahan juga menghadirkan kebiasaan baru. Beberapa di antaranya bahkan sempat membuatnya terkejut.

“Kemarin pas kita pertama kali ngerasa udah setiap hari banget, yang beda yaitu Shenina sangat well organized banget. Bisa dibilang dia kaya OCD gitu, jadi setiap peletakan barang tuh sangat diperhatikan sama dia,“ ungkapnya.

“Nah aku enggak kaya dia gitu, tapi mungkin kayaknya itu perbedaan yang cukup signifikan sih dari kami berdua. Kayak aku lumayan agak berantakan, Shenina sangat rapih,“ tuturnya.

Perbedaan kebiasaan tersebut menjadi hal baru yang harus mereka sesuaikan bersama. Namun Angga menganggap hal itu sebagai bagian dari proses pernikahan.

Selain soal kerapian, kebiasaan tidur juga menjadi hal yang cukup kontras di antara mereka. “Terus Shenina tuh lumayan kaget kalau aku tidur, misalnya udah sampai kasur aku tuh cepat banget tidur dan kalau mau dibangunin lama. Kalau Shenina kebalikannya, dia cepat banget kebangunnya,“ pungkasnya.

Kini Angga pun menikmati setiap dinamika yang hadir dalam kehidupan rumah tangganya bersama Shenina. Ia merasa perbedaan tersebut justru membuat proses saling memahami semakin bermakna dan mempererat hubungan mereka sebagai suami istri.(*)

 

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tinjau Huntara Mandiri, Andre Rosiade Dorong Pemulihan Warga Pascabencana
• 13 jam laludetik.com
thumb
6 Cara Biar Urusan Pengajuan Pinjaman Cepat Beres, Siapkan Ini Sebelum Chat CS!
• 2 jam lalumatamata.com
thumb
Presiden Prabowo Ajak Pemimpin Dunia Hadiri OIS Bali
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Kementerian Pariwisata dan Kementerian Lingkungan Hidup Susun Ulang Penilaian Proper Usai Ratusan Hotel Bali Dapat Predikat M
• 3 jam lalupantau.com
thumb
Target Prabowo: Ekonomi Indonesia Tumbuh di Atas 5% Tahun ini
• 18 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.