Hadirkan Teknologi Medis Mutahir, Eka Hospital Group Perluas Jaringan Layanan Kesehatan Premium di MT Haryono

viva.co.id
4 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Eka Hospital Group kembali menegaskan komitmennya dalam menghadirkan layanan kesehatan berkualitas internasional dengan meresmikan cabang ke-9 yang berlokasi di kawasan premium Jakarta, MT Haryono. Kehadiran rumah sakit terbaru ini menjadi tonggak penting ekspansi Eka Hospital Group, sekaligus menghadirkan teknologi medis mutakhir, termasuk robot bedah Da Vinci Xi, yang telah menjadi gold standard di berbagai rumah sakit terkemuka dunia.

Menurut Managing Director Sinar Mas, Ferry Salman, kehadiran rumah sakit yang memadukan teknologi medis terdepan berikut melibatkan pengelolaan para dokter, tenaga medis beserta seluruh staf pendukung berdedikasi dengan rekam jejak istimewa ini adalah keyakinan Sinar Mas bahwa layanan kesehatan yang berkualitas, humanis dan berkeadilan adalah hak dasar setiap insan. Selain itu, keberadaannya diharapkan dapat menjadi landasan menuju Indonesia yang sehat, produktif dan berdaya saing, sebagaimana dicita-citakan oleh Pemerintah Indonesia melalui visi Astacita menuju Indonesia Emas 2045.

Baca Juga :
Diler Lepas Mulai Bertebaran di Jakarta
Menteri Haji Ungkap 175.494 Jemaah Telah Lunasi Bipih Tahap II

Sebagai salah satu keunggulan utama, Eka Hospital MT Haryono dilengkapi dengan teknologi canggih Da Vinci Xi, yang memungkinkan dokter bedah melakukan tindakan minimal invasif dengan tingkat presisi yang sangat tinggi. Teknologi ini memberikan visualisasi tiga dimensi berdefinisi tinggi, kontrol gerakan yang lebih stabil, serta fleksibilitas tindakan bedah pada berbagai prosedur kompleks.

CEO Eka Hospital Group, drg. Rina Setiawati menyampaikan bahwa pembukaan cabang ke-9 ini merupakan bagian dari visi jangka panjang perusahaan untuk menghadirkan layanan kesehatan yang tidak hanya lengkap dan canggih, tetapi juga mudah dijangkau oleh masyarakat.

“Eka Hospital MT Haryono merupakan kawasan premium dan strategis yang menjadi penghubung berbagai pusat aktivitas di Jakarta. Kehadiran robot bedah Da Vinci Xi di Eka Hospital MT Haryono mencerminkan komitmen kami untuk menghadirkan teknologi terkini yang telah menjadi gold standard di banyak rumah sakit global, sehingga masyarakat Indonesia dapat memperoleh layanan setara internasional di dalam negeri,” ujarnya pada saat acara Grand Opening Eka Hospital MT Haryono, Jumat (23/1).

Penggunaan robot bedah Da Vinci Xi memberikan sejumlah manfaat bagi pasien, antara lain, sayatan lebih kecil, nyeri pasca operasi yang lebih minimal, risiko komplikasi yang lebih rendah serta pemulihan lebih cepat dan waktu rawat inap lebih singkat. Teknologi ini banyak digunakan secara global untuk berbagai tindakan bedah, termasuk bedah urologi, bedah digestif, bedah ginekologi, dan prosedur bedah kompleks lainnya.

Baca Juga :
IPC Terminal Petikemas Genjot Digitalisasi Layanan
Xbox Game Pass Hapus 7 Game Sekaligus, Ini Daftarnya
Dishub DKI Pastikan Pelayanan TransJakarta Tak Berkurang Meski Anggaran Dipangkas

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Rusia Bocorkan Harga Greenland, Ternyata Sekitar US$1 Miliar
• 18 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Prabowo Jamin Stabilitas Politik dan Hukum Indonesia untuk Tarik Investasi Asing
• 12 jam lalukatadata.co.id
thumb
Prabowo : Dewan Perdamaian Kurangi Penderitaan Rakyat Gaza
• 15 jam laluokezone.com
thumb
Pemanasan Global Mencapai Rekor Baru, 770 Juta Orang Terpapar Suhu Ekstrem
• 4 jam lalugenpi.co
thumb
Syuting 7 Tahun Lalu, Aming Kaget dan Terharu Lihat Akting Mendiang Babe Cabita di Film Setannya Cuan
• 2 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.