Gratis 15 Hari Pertama, Menkes Ingatkan Warga Segera Aktifkan BPJS Sebelum Sakit

disway.id
2 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menghimbau agar masyarakat yang belum terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan agar segera membuat akun.

Pasalnya, kata Menkes Budi, pada tahun 2026, masyarakat akan diberikan akses penanganan medis secara gratis menyusul dengan program Cek Kesehatan Gratis (CKG).

BACA JUGA:Menkes Budi: Tak Hanya Cek Kesehatan, Penanganan Medis akan Gratis Selama 15 Hari

BACA JUGA:Tanggul Kali Angke Jebol! Ratusan Rumah di Pinang Griya Terendam Banjir

Ada skema khusus yang perlu dipahami masyarakat luas agar tidak terjadi salah paham saat berobat di rumah sakit atau puskesmas. Budi menjelaskan bahwa pemerintah memberikan "karpet merah" berupa layanan gratis total bagi seluruh rakyat tanpa terkecuali, namun hanya untuk durasi 15 hari pertama masa perawatan.

Setelah melewati periode dua minggu tersebut, beban biaya akan dialihkan sesuai dengan status kepesertaan jaminan kesehatan masing-masing individu.

​"Gratisnya ini 15 hari pertama untuk seluruh 280 juta rakyat Indonesia. Sisanya, masyarakat yang punya BPJS itu tetap gratis. Tapi kalau tidak punya BPJS, ya dia harus bayar setelah hari ke-15," jelas Menkes saat konferensi pers via Zoom, Jumat 23 Januari 2026.

BACA JUGA:1.300 Personel Gabungan Jaga Laga Persija vs Madura United di GBK

BACA JUGA:Status Bendung Katulampa Bogor Siaga 3, Warga Bantaran Ciliwung Bakal Paling Parah Kena Banjir

Menkes Budi juga menyoroti fenomena masyarakat yang seringkali lebih mementingkan belanja harian ketimbang proteksi kesehatan. Ia mengimbau warga untuk segera mengaktifkan kembali status BPJS mereka sebelum jatuh sakit.

​Menurutnya, alasan biaya iuran yang mahal tidak lagi relevan jika dibandingkan dengan gaya hidup konsumtif masyarakat pada umumnya, seperti belanja rokok.

​"Segera aktifkan BPJS-nya. Bayarnya itu berapa puluh ribu lah sebulan, harusnya jauh lebih sedikit dibanding uang rokok. Jadi jangan sampai telat," tuturnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dito Ariotedjo Diperiksa KPK terkait Kasus Kuota Haji, Mengaku Siap jika Dipanggil Lagi
• 4 jam lalukompas.tv
thumb
IASC Kembalikan Rp161 Miliar ke 1.070 Korban Penipuan Digital: Bukti Nyata Perlindungan Negara Hadapi Kejahatan Finansial
• 9 jam laluerabaru.net
thumb
Dua Dekade Menantang Arus Ciliwung, Pitri Bertahan Menangkap Ikan Sapu-sapu di Air Keruh
• 6 jam lalukompas.com
thumb
Penyebab Jakarta Banjir, Pramono: Orang Suka Buang Sampah Sembarangan
• 3 jam laluidntimes.com
thumb
Belajar AI Sejak SMA, Ratusan Pelajar Cimahi Naik Level di Internet BAIK Festival Telkomsel
• 3 jam laluwartaekonomi.co.id
Berhasil disimpan.