Polisi Dalami Penyebab Kematian Selebgram Lula Lahfah

detik.com
12 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Selatan. Polisi saat ini masih menyelidiki penyebab kematian kekasih Reza Arap itu.

"Saat ini, petugas kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mendalami peristiwa tersebut," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto dalam keterangannya, Jumat (23/1/2026).

Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia pada pukul 18.44 WIB. Ia ditemukan oleh petugas keamanan.

Belum diketahui kronologi terkait kematian Lula Lahfah ini. Jenazah saat ini telah dievakuasi.

Baca juga: Selebgram Lula Lahfah Ditemukan Meninggal di Apartemen Jaksel

"Saat ini, jenazah telah dibawa ke RS Fatmawati," imbuhnya.

Ditemukan di Apartemen

Sebelumnya, Kombes Budi Hermanto membenarkan kabar meninggalnya Lula Lahfah. Lula ditemukan meninggal di apartemen.

"Benar bahwa seorang influencer berinisial LL ditemukan meninggal dunia di apartemen," kata Budi Hermanto.

Baca juga: Berangsur Surut, 81 RT dan 15 Jalan di Jakarta Masih Banjir Malam Ini




(mea/imk)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Wacana Pilkada Lewat DPRD, Eri Cahyadi: Biar Rakyat yang Menentukan
• 15 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Kemensos Libatkan Orang Tua Siswa Sekolah Rakyat dalam Koperasi Merah Putih untuk Perkuat Ekonomi Keluarga
• 21 jam lalupantau.com
thumb
Borneo FC Tundukkan Persis Solo 1-0, Kembali Kuasai Puncak Klasemen BRI Super League
• 14 jam lalupantau.com
thumb
Xiaomi Luncurkan Redmi Buds 8 Lite dan Kacamata Pintar Mijia di Indonesia, Cek Harganya!
• 23 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Plt Bupati Bekasi Setop Sementara Izin Perumahan Usai Banyak Kawasan Terendam Banjir
• 14 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.