Jordi Amat sambut hangat kedatangan Shayne Pattynama

antaranews.com
13 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Bek Persija Jordi Amat menyambut hangat Shayne Pattynama setelah rekannya dalam timnas Indonesia itu menjadi rekrutan baru Persija pada putaran kedua Super League musim ini.

Shayne diumumkan Persija pada Jumat sore, beberapa jam setelah klubnya sebelumnya, Buriram United, melepas bek kiri itu. Shayne dikontrak Persija dalam masa 2,5 tahun dengan opsi perpanjangan.

"Hari ini kita akan bertemu setelah ini dan dia membutuhkan bantuan tentunya. Kita akan mencoba membantunya untuk memberikannya sambutan hangat. Jadi, sangat senang melihatnya bersama kami," kata Jordi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat, setelah membantu timnya mengalahkan Madura United 2-0.

Setelah diumumkan Jumat sore, malam harinya Shayne langsung hadir di Senayan untuk menonton Persija melawan Madura United.

Bek kiri berusia 27 tahun itu terlihat menonton langsung dengan duduk berdekatan dengan pelatih baru timnas Indonesia, John Herdman, beserta asisten pelatih Cesar Meylan.

Baca juga: Jordi Amat merasa tak kesulitan dimainkan sebagai gelandang bertahan

Jordi dan Shayne adalah pemain naturalisasi Indonesia yang sudah membersamai perjalanan Garuda dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 sejak putaran pertama pada Oktober 2023.

Keduanya sudah bermain bersama sebelum babak kualifikasi itu dimainkan, pada laga persahabatan melawan juara dunia Argentina pada Juni 2023.

"Saya banyak berbicara dengannya (Shayne Pattynama) seminggu ini. Bertanya mengenai bagaimana prosesnya dan lain-lain. Dia sangat senang," kata Jordi.

Shayne menjadi rekrutan keempat Macan Kemayoran setelah bek kanan Fajar Fathurrahman, striker Alaaeddine Ajaraie, dan bek tengah Paulo Ricardo.

Shayne memulai perjalanan bersama Ajax Youth dan Utrecht Junior, kemudian Telstar di Belanda dari 2019 sampai 2021, lalu Viking FK pada 2021 sampai 2024, KAS Eupen pada 2024-2025, sebelum Buriram United awal musim ini.

Baca juga: Mauricio Souza sebut Persija pantas menang lawan Madura United


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Petugas Gadungan Masuk Perumahan di Bantul, Bawa 8 Tabung Gas Tak Kembali Lagi
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Super League: Drama VAR & 2 Gol Penalti, Persija Tekuk Madura United
• 19 jam lalukumparan.com
thumb
Menepi dan Menimba Inspirasi di Istana Cipanas
• 9 jam lalukompas.id
thumb
Banjir Parah di Jakarta, Pramono Singgung Sumur Resapan Era Anies
• 19 jam laluokezone.com
thumb
Daftar Harga Emas UBS dan Galeri24 Hari Ini, Sabtu 24 Januari 2026
• 8 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.