Lihat Momen Prabowo Beri Koin Kepresidenan, Pengawal di Swiss Ini Tersenyum

jpnn.com
16 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com - Presiden Prabowo Subianto memberikan koin Kepresidenan kepada para pengawal dari Pemerintah Swiss yang mendampinginya selama rangkaian kunjungan dalam World Economic Forum (WEF) 2026 di Davos, Swiss.

Sebagaimana unggahan akun Instagram Sekretariat Kabinet (@sekretariat.kabinet), Jumat (23/1/2026), momen pemberian koin kepresidenan itu berlangsung sebelum Presiden Prabowo bertolak ke Paris, Prancis untuk melanjutkan agenda kenegaraan, di Bandara Internasional Zurich, Jumat waktu setempat.

BACA JUGA: Eks Gubernur Sultra Nur Alam Vs Satpol PP, Sempat Ricuh

Disebutkan bahwa sebelum lepas landas, Presiden Prabowo menyempatkan diri menyapa satu per satu pengawal dari Pemerintah Swiss yang mengawalnya selama pelaksanaan kunjungan.

"Serta sebagai bentuk kenang-kenangan, Presiden selalu memberikan oleh-oleh berupa koin Kepresidenan," tulis unggahan tersebut.

BACA JUGA: PNS dan PPPK Daerah Dilarang Live Streaming saat Jam Kerja

Berdasarkan pernyataan yang diunggah akun Instagram Sekretariat Kabinet, Presiden Prabowo menyempatkan diri menyapa satu per satu pengawal Swiss sesaat sebelum pesawat kepresidenan lepas landas menuju Paris.

Pemberian koin kepresidenan tersebut dilakukan sebagai bentuk kenang-kenangan atas pengawalan yang diberikan selama pelaksanaan agenda WEF di Davos.

BACA JUGA: Eks Menpora Dito Ariotedjo Dipanggil KPK soal Kasus Korupsi Haji, Apa Kaitannya?

Kunjungan Presiden Prabowo ke Davos, Swiss, sebelumnya diisi dengan penyampaian konsep ekonomi "Prabowonomics" dalam forum WEF 2026.

Usai menyelesaikan agenda tersebut, Presiden melanjutkan perjalanan ke Paris untuk melakukan pertemuan dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Rencana pertemuan Presiden Prabowo dengan Presiden Macron dijadwalkan berlangsung pada Jumat sore waktu setempat.

Setelah menyelesaikan agenda di Paris, Presiden Prabowo direncanakan segera kembali ke Tanah Air.

Diketahui, Presiden Prabowo bersama rombongan lepas landas menuju Paris menggunakan pesawat kepresidenan, pada pukul 13.51 waktu setempat.

Presiden didampingi putranya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo serta Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya dalam penerbangan menuju Paris.

Keberangkatan Presiden menuju Paris dilepas oleh Menteri Luar Negeri Sugiono, Dubes RI untuk Konfederasi Swiss, Y.M. I Gede Ngurah Swajaya, Wakil Tetap RI untuk PBB di Jenewa Y.M. Sidharto R. Suryodipuro, serta Atase Darat RI untuk Prancis merangkap Swiss Kol. Arm. Aji Nugroho.(ant/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
70 Juta Warga Ikut Cek Kesehatan Gratis Sepanjang 2025
• 16 jam laluokezone.com
thumb
Top 3 Bola 24 Januari 2026: Alasan Persija Rekrut Shayne Pattynama, Gaji Bruno Fernandes vs Cole Palmer, Ronaldo Dikritik Pedas
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
Lula Lahfah Meninggal, Video Reza Arap Menangis Beredar di Media Sosial
• 22 jam lalumedcom.id
thumb
Elkan Baggott Jadi “Cadangan Mati” di Ipswich Town, Saatnya Jajal Super League agar Dilirik John Herdman
• 9 jam laluharianfajar
thumb
Bukan Soal Uang, Ternyata Ini Awal Mula Alasan Ressa Gugat Denada
• 9 jam lalucumicumi.com
Berhasil disimpan.