JAKARTA, KOMPAS.TV - Bali United akan menghadapi Semen Padang dalam jadwal lanjutan pekan 18 BRI Super League 2025-26.
Pertandingan Bali United vs Semen Padang ini akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (24/1/2026) pukul 15.30 WIB.
Saat ini, Bali United tengah dalam performa apik. Dari lima pekan terakhir, Serdadu Tridatu arahan Johnny Jensen belum terkalahkan dan mengumpulkan 13 poin.
Kini, Bali United berada di peringkat kedelapan klasemen sementara dengan koleksi 27 poin dari 17 laga. Mereka berjarak 7 angka saja dari zona empat besar.
Baca Juga: Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija, Mauricio Souza Ungkap Alasan Perekrutan
Di sisi lain, tim tamu Semen Padang tengah terpuruk. Laskar Kabau Sirah telah menelan total 4 kekalahan dari 5 pekan terakhir dan terseok di posisi 17 klasemen dengan 10 poin.
Selain tengah dalam performa apik, Bali United juga punya catatan apik saat berjumpa Semen Padang. Dari lima duel terakhri di ajang liga, Serdadu Tridatu selalu sukses menekuk Semen Padang.
Walaupun di atas kertas Bali United difavoritkan menang, Johnny Jensen meminta skuadnya untuk tidak meremehkan Semen Padang.
"Pertandingan besok (hari ini) tidak akan mudah dan kami ingin kembali meraih kemenangan," kata pelatih asal Belanda dikutip dari situs resmi klub.
"Mengingat 6 laga terakhir kami bisa meraih 4 kemenangan dan 2 hasil imbang. Kami pun ingin meraih kembali kemenangan kami," ucapnya.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV
- prediksi skor bali united vs semen padang
- prediksi bali united vs semen padang
- BRI Super League
- Bali United vs Semen Padang
- klasemen bri super league
- susunan pemain bali united vs semen padang





