TABLOIDBINTANG.COM - INDOSIAR menyambut bulan suci Ramadan 1447 Hijriah dengan menyiapkan rangkaian tayangan spesial bertajuk “Ramadan Penuh Berkah”. Program ini akan menemani pemirsa dari waktu sahur, berbuka puasa, hingga malam hari sepanjang Ramadan.
Program unggulan Akademi Sahur Indonesia (AKSI) 2026 kembali hadir setiap hari pukul 02.00 WIB, memasuki musim ke-14.
Program dakwah non-drama di waktu sahur ini menghadirkan ustaz dan ustazah terbaik Tanah Air, dengan dewan juri yang dijuluki "Fantastic Four": Ustaz Wijayanto, Mamah Dedeh, Ustaz Subki Al-Bughury, dan Ustaz Solmed, serta dipandu host seperti Ramzi, Gilang Dirga, Melly Lee, dan Abdel Achrian.
"AKSI merupakan program non drama nomor satu di waktu sahur. Di tahun ke-14 ini, seperti tahun-tahun sebelumnya, sebelum tausiah akan dibuat sketsa sehingga memudahkan penonton untuk memahami isi dakwahnya sehingga menjadi menarik," ujar Harsiwi Achmad, Direktur EMTEK Media pada sesi Konferensi Pers Ramadan Penuh Berkah di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (23/1) siang.
"Serunya lagi, para lulusan Dangdut Academy 7 akan tampil. Per episode masing-masing 2-4 alumni. Pokoknya, penonton Gen Z di rumah sahur sambil nonton idolanya," lanjutnya.
Menjelang waktu berbuka puasa, INDOSIAR menghadirkan tayangan hiburan reguler selama Ramadan. FTV Kisah Nyata Spesial tayang setiap pukul 15.30 WIB, sementara Mega Series Merangkai Kisah Indah hadir setiap hari pukul 18.00 WIB.
Konser off Air Pesta Raya Ramadan
Sebelum Merangkai Kisah Indah, INDOSIAR menayangkan program kultum “Shihab & Shihab” pukul 17.30 WIB. Dialog antara Abi Quraish Shihab dan Najwa Shihab tahun ini mengangkat pembahasan seputar makna Asmaul Husna.
"Sudah dua tahun Asmaul Husna dibahas sehingga nanti penonton di rumah bisa semakin memaknai dan memahami nama-nama Allah sehingga kita bisa teladani atau mencontoh," ujar Harsiwi Achmad.
Untuk hiburan spesial, Pesta Raya Ramadan kembali digelar pada 14–15 Maret 2026, menghadirkan dakwah ustaz dan ustazah serta penampilan musik dari sejumlah artis Tanah Air. Acara ini akan dipandu oleh Gilang Dirga, Jirayut, dan Zahra DA7.
INDOSIAR juga merilis Theme Song Ramadan 2026 “Ramadan Penuh Berkah” yang dibawakan oleh Afan DA, Eby DA, serta Top 10 D’Academy 7, lengkap dengan video klip kerja sama dengan TransJakarta dan tayangan azan serta doa.
Bagi pencinta sepak bola, kompetisi BRI Super League 2025/26 tetap tayang hampir setiap hari selama Ramadan di jam utama 20.00 WIB.
Dari sisi informasi, INDOSIAR menyiarkan langsung Sidang Isbat 1 Ramadan dan 1 Syawal 1447 H, segmen “Ramadan Asyik”, “Mudik Asyik”, hingga Salat Idul Fitri, serta Konser Malam Takbiran dan Konser Lebaran.




:strip_icc()/kly-media-production/medias/5462525/original/049142100_1767582880-mac2.jpg)