Evakuasi material longsor di jalan alternatif menuju Puncak, tepatnya di Desa Gadog, Kecamatan Megamendung, Bogor, masih dilakukan. Kendaraan sementara belum bisa melintas.
"Sementara belum bisa dilalui kurang lebih satu jam sampai dua jam. Untuk pembersihan tanah yang ada di jalan juga batu-batu yang masih di jalan dibersihkan dahulu," kata Kasat Samapta Polres Bogor AKP Yogi Nugraha, Sabtu (24/1/2026).
Dia mengatakan satu pleton Dalmas sebanyak 30 anggota dikerahkan untuk membantu evakuasi. Pihaknya juga bersiaga untuk mengantisipasi adanya longsor susulan.
Terpisah, Kapolsek Megamendung AKP Desi Triana mengimbau kepada pengguna jalan yang menuju Puncak agar tetap berhati-hati. Hindari lokasi yang menjadi titik rawan bencana.
"Dihimbau kepada pengguna jalan raya yang akan menuju kawasan Puncak agar berhati-hati dikarenakan cuaca hujan masih akan terus turun dan prediksi adanya musibah bencana akan ada tanpa diketahui kapan waktunya," imbuhnya.
(rdh/maa)





