Pemalang Diterjang Banjir Bandang, 1 Orang Meninggal, 92 Warga Lainnya Dievakuasi

jpnn.com
5 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, PEMALANG - Tim gabungan mengevakuasi puluhan warga terdampak banjir bandang sungai di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, Sabtu.

Kepala Polres Pemalang AKBP Rendy Setia Permana di Pemalang, Sabtu, mengatakan bahwa meluapnya air sungai di wilayah Kecamatan Pulosari dan sejumlah sungai lainnya mengakibatkan 92 warga terdampak harus diungsikan, satu di antaranya ditemukan meninggal dunia karena terseret arus deras sungai Kali Penakir.

BACA JUGA: TNI AL Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Halmahera

"Satu korban meninggal dunia bernama Tanto akibat terbawa derasnya arus air sungai Kali Penakir. Korban ditemukan di bawah jembatan Kali Penakir," katanya.

Hujan deras dengan intensitas tinggi disertai angin kencang yang terjadi Sabtu (24/1) mengakibatkan beberapa pohon tumbang yang menutup jalan dan menimpa rumah warga. 

BACA JUGA: Penemuan Tiga Potong Tulang Diduga Manusia di Lokasi Banjir Bandang Agam

Peristiwa pohon tumbang tersebut terjadi di jalan raya Belik-Purbalingga, Desa Bongas, Kecamatan Watukumpul, Desa Cibuyur, Kecamatan Watukumpul.

"Seluruh pohon tumbang tersebut telah dievakuasi oleh petugas gabungan dari Polsek, BPBD, maupun instansi terkait," katanya.

BACA JUGA: 2 Wilayah di Donggala Dilanda Banjir Bandang

Ia mengatakan meluapnya air sungai Kali Soso dan Kali Penakir juga mengakibatkan beberapa jembatan rusak, dan beberapa rumah terdampak luapan tergenang banjir.

"Sampai saat ini, jumlah rumah dan jembatan yang rusak, serta kerugian materiil masih dalam pendataan," katanya.

Kapolres Pemalang mengatakan sebanyak 92 warga terdampak luapan sungai di wilayah Desa Penakir telah dievakuasi dan diungsikan ke Kantor Kecamatan Pulosari.

"Kami telah berkoordinasi dengan pihak terkait dalam pendirian posko darurat penanganan bencana, serta bekerjasama dalam pembersihan sisa material banjir di lokasi kejadian," katanya.

Ia mengatakan hingga saat petugas kepolisian bersama instansi terkait masih melakukan pemantauan dan pengamanan di lokasi kejadian.

"Kami mengimbau kepada masyarakat di bantaran sungai agar tetap waspada serta selalu mengikuti arahan petugas di lapangan," katanya.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Lula Lahfah Ditemukan Meninggal di Apartemen Jaksel, Polisi Olah TKP
• 21 jam laludetik.com
thumb
BMKG Peringatkan Hujan Lebat hingga Sangat Lebat di 8 Wilayah, Dipicu Bibit Siklon 91S dan 92P
• 11 jam lalukompas.tv
thumb
Korban Tewas Longsor Cisarua Bertambah Jadi 8 Orang, Bandung Barat Berstatus Darurat Bencana
• 6 jam laluviva.co.id
thumb
Dugaan Overdosis hingga Lebam di Tubuh Selebgram Lula Lahfah, Polisi: Tunggu Autopsi!
• 13 jam lalusuara.com
thumb
Bekap Chi Yu Jen, Alwi Farhan Pastikan Tiket ke Final Indonesia Masters 2026
• 5 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.