Denza B5 Digadang Bakal Masuk RI, Simak Spesifikasinya

bisnis.com
3 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — BYD Group melalui submerek premiumnya, Denza, memberi sinyal kuat akan memboyong SUV off-road Denza B5 ke Indonesia.

Berdasarkan spesifikasi resmi yang dirilis di laman Denza, berikut gambaran lengkap Denza B5, yang digadang menjadi penantang serius GWM Tank 500 hingga Toyota Land Cruiser Prado.

Performa dan Platform

Denza B5 tidak menggunakan sasis monokok, melainkan platform DMO (Dual-Mode Off-road) dengan struktur Cell-to-Chassis (CTC) yang dirancang untuk menghasilkan kekakuan bodi tinggi tanpa mengorbankan efisiensi.

SUV ini mengombinasikan mesin bensin 1.5T High Power dengan dua motor listrik yang menghasilkan tenaga hingga 400 kW (536 hp) dan torsi puncak 760 Nm. Akselerasi dari 0–100 km per jam diklaim hanya 4,8 detik, angka yang tergolong impresif untuk SUV berpostur besar. Selain itu, Denza B5 memiliki kemampuan menarik beban (towing capacity) hingga 3 ton.

Efisiensi dan Jarak Tempuh

Mengusung sistem plug-in hybrid electric vehicle (PHEV), Denza B5 menyasar konsumen yang masih mempertimbangkan keterbatasan infrastruktur pengisian daya.

SUV ini dibekali BYD Blade Battery berkapasitas 31,8 kWh, yang memungkinkan jarak tempuh hingga 100 km dalam mode listrik murni berdasarkan standar NEDC. Sementara itu, jarak tempuh kombinasi diklaim mencapai 975 km, dengan konsumsi bahan bakar sekitar 6,95 liter per 100 km saat baterai menipis.

Baca Juga

  • BYD Mau Luncurkan Denza Model Terbaru di 2026, Ini Bocorannya
  • Bak Bumi dan Langit, Ini Beda Pajak Tahunan Toyota Alphard vs Denza D9
  • Pasar Mobil China Memanas Agustus 2025: BYD Masih Perkasa, Aion Geser Denza
Kapabilitas Off-Road

Pada varian tertinggi Denza B5 Leopard, kendaraan ini dilengkapi teknologi DiSus-P Intelligent Hydraulic Suspension dengan suspension travel hingga 140 mm.

Dari sisi geometri, Denza B5 memiliki approach angle 39 derajat dan departure angle 35 derajat, serta kemampuan arung air (wading depth) hingga 790 mm. SUV ini juga dibekali kunci diferensial mekanis di roda depan dan belakang, serta fitur Leopard Turn yang memungkinkan kendaraan berputar di ruang sempit dengan radius putar minimum.

Interior dan Fitur Premium

Denza B5 juga mengedepankan kemewahan kabin. Interiornya dilengkapi layar infotainment 15,6 inci serta sistem audio Devialet 16 speaker dengan daya 800 watt.

Kursi berbahan kulit premium, dengan opsi Nappa, menawarkan fitur pemanas, ventilasi, dan pijat di baris depan. Fitur unik lainnya adalah cooling refrigerator dan warming hotbox di konsol tengah untuk menjaga suhu makanan dan minuman selama perjalanan.

Dengan panjang sekitar 4,8 meter dan wheelbase 2.800 mm, Denza B5 secara langsung menantang dominasi SUV off-road premium seperti Toyota Land Cruiser Prado dan GWM Tank 500. Munculnya unit setir kanan (right-hand drive/RHD) di fasilitas produksi BYD mengindikasikan bahwa Indonesia menjadi pasar prioritas Denza di Asia Tenggara.

Pilihan warna seperti Juniper Green dan Glacier Blue, serta perlindungan 11 airbags, melengkapi paket Denza B5 sebagai SUV yang memadukan ketangguhan, kemewahan, dan keberlanjutan energi.

Syifa Anindya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pemerintah Siapkan B50, Program Biodiesel Dikebut untuk Setop Impor BBM
• 9 jam lalukompas.tv
thumb
Lula Lahfah Meninggal, Reza Arap: Take Me Instead
• 9 jam lalugenpi.co
thumb
Kuliah Gratis di Luar Negeri, Catat Tanggal Penting Tahapan Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2026
• 16 jam lalufajar.co.id
thumb
1.579 Korban Banjir di Kudus, Masih Bertahan di Tempat Pengungsian
• 17 jam lalugenpi.co
thumb
Profil Reza Arap, Musisi yang Menangis Terisak di Pemakaman Lula Lahfah
• 4 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.