Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut Jakarta Barat (Jakbar) menjadi wilayah dengan dampak banjir paling parah. Ia menyampaikan banjir tersebut disebabkan oleh kiriman air dari wilayah hulu di Tangerang dan Tangerang Selatan.
"Kenapa Jakarta Barat paling parah? Yang pertama karena memang kiriman dari hulunya. Kali ini kiriman datang dari Tangerang, Tangerang Selatan, dan sekitarnya," kata Pramono saat meninjau lokasi pengungsian warga terdampak banjir di Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (24/1/2026).
Menurut Pramono, kiriman air tersebut berasal dari sejumlah sungai besar seperti Sungai Angke, Pesanggrahan, hingga Kali Mookervart. Seluruh aliran tersebut bermuara ke Cengkareng Drain yang sempat mengalami kenaikan muka air signifikan.
"Di Cengkareng Drain kemarin sore ketinggian air sempat di angka 350, pagi tadi turun menjadi 315. Batas aman itu 310, jadi sekarang sedang kita kejar agar segera turun," ujarnya.
Di lokasi pengungsian Masjid Jami' Baitul Rahman, Rawa Buaya, tercatat sebanyak 45 kepala keluarga atau 177 jiwa mengungsi akibat banjir. Pramono memastikan seluruh pengungsi dalam kondisi sehat dan kebutuhan dasar mereka terpenuhi.
Pemprov DKI juga menyalurkan bantuan berupa beras, minyak goreng, mi instan, kasur lipat, matras, selimut, hingga perlengkapan keluarga dan anak. Selain itu, PMI DKI Jakarta turut memberikan bantuan minyak penghangat tubuh bagi pengungsi.
Warga Minta Tambah PompaKetika Pramono mengunjungi lokasi pengungsian di Masjid Jami Baiturrahman, ia menerima permintaan untuk penambahan pompa air. Pramono pun merespons permintaan tersebut.
Saat itu, Pramono ditemani oleh Wali Kota Jakarta Barat Iin Mutmainnah. Pramono langsung disambut oleh warga yang sudah menunggu.
Salah satu warga di lantai dua masjid berteriak kepada Pramono. Ia meminta Pramono menambah pompa untuk menyedot air di daerah rawan banjir tersebut.
"Pak Pram, Pak Pram, Pak pompanya tambah lagi dong Pak," kata warga di lokasi.
"Pompanya Pak tambah lagi. Biar (banjir) cepat surut," lanjutnya.
Mendengar hal itu, Pramono yang sedang bersalaman dengan warga pun langsung menoleh ke atas dan menyetujui permintaan itu.
"Ya, nanti ditambah," kata Pramono.
(aik/aik)



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5384498/original/028604000_1760782843-darmawan.jpg)
