Jembatan Ambruk, Pelajar di Ogan Ilir Naik Perahu ke Sekolah

detik.com
12 jam lalu
Cover Berita
Ogan Ilir -

Jembatan besi di Lubuk Rukam, Kecamatan Kandis, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, ambruk. Hal ini membuat sebagian pelajar harus menggunakan perahu untuk sekolah.

Dilansir detiksumbagsel, Minggu (25/1/2026), Kepala BPBD Ogan Ilir Edi Rahmat mengatakan putusnya jembatan itu menyebabkan terhentinya mobilitas warga dan mengganggu aktivitas ekonomi, pendidikan, dan pelayanan masyarakat setempat.

"Kita menyiagakan satu perahu fiber untuk membantu aktivitas masyarakat. Perahu hanya untuk warga yang mau ke kebun, siswa yang ingin bersekolah, dan aktivitas masyarakat lainnya," ujarnya, Sabtu (24/1/2026).

Sedangkan bagi warga yang ingin melintas menggunakan kendaraan, untuk sementara ini diarahkan melalui jalan alternatif lainnya. "Warga yang mau melintas dengan kendaraan diarahkan ke jalan alternatif. Kita siapkan perahu fiber hanya untuk mengangkut warga saja," katanya.

Baca juga: Jembatan Besi di Ogan Ilir Ambruk, Pelajar Terpaksa Naik Perahu ke Sekolah

Perahu itu, kata dia, akan disiagakan di lokasi jembatan hingga sepekan ke depan. "Untuk sementara ini satu perahu dulu. Kita siagakan untuk satu minggu, selanjutnya akan kita evaluasi dan minta arahan bupati," katanya.

Warga yang menggunakan perahu fiber itu, juga diminta mengenakan life jacket untuk keselamatan dan keamanan dalam penyeberangan. Kapasitas perahu itu sekitar 8-10 orang untuk sekali penyeberangan.

Simak selengkapnya di sini




(isa/isa)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Jenazah Teknisi Pesawat ATR 42-500 Dwi Murdiono Dimakamkan Disamping Ibu
• 6 jam laluidntimes.com
thumb
7 Korban Meninggal Bencana Longsor di Cisarua Bandung Teridentifikasi, Ini Identitasnya
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Rekor Tak Terkalahkan Liverpool Resmi Berakhir, Bournemouth Perjelas Mimpi Buruk The Reds
• 13 jam lalutvonenews.com
thumb
Longsor di Bandung Barat, Tim SAR Kerahkan 250 Personel untuk Cari Korban
• 17 menit laluidntimes.com
thumb
Erick Thohir: Indonesia Raih 101 Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand
• 19 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.