Lee Min Ho Hingga Jisoo BLACKPINK: Deretan Film, Anime dan Konser Sinematik Siap Ramaikan Awal 2026

viva.co.id
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Awal tahun 2026 dibuka dengan banjir tontonan dari berbagai genre—aksi brutal, adaptasi novel populer, konser K-pop sinematik, hingga anime yang sudah lama dinanti. Dari layar lebar hingga serial episodik, penonton disuguhkan pilihan yang nyaris tak memberi ruang bernapas.

Salah satu judul paling menyita perhatian adalah SISU: Road to Revenge, lanjutan dari film aksi kultus karya sutradara Finlandia Jalmari Helander. Dijadwalkan tayang 8 Januari 2026, film ini kembali menempatkan Jorma Tommila sebagai veteran perang yang terjebak dalam lingkaran kekerasan dan balas dendam. Skala cerita dan visualnya dibuat lebih besar, dengan intensitas laga yang tak ragu tampil brutal—menjadikannya tontonan wajib bagi penggemar aksi nonkompromi. Scroll untuk tahu lebih lanjut, yuk!

Baca Juga :
Siap Tayang! Film Pasukan 1000 Janda Angkat Sejarah Perjuangan Perempuan Aceh
Sinopsis Film Tanah Runtuh: Kisah Dua Anak Bertahan di Tengah Dunia yang Rapuh

Dari Korea Selatan, adaptasi novel web populer Omniscient Reader: The Prophecy hadir membawa kombinasi fantasi gelap dan drama survival. Dibintangi Lee Min Ho dan Jisoo BLACKPINK, film ini mengisahkan Dok-ja, satu-satunya pembaca setia sebuah novel apokaliptik yang tiba-tiba menjadi kenyataan. Pengetahuannya atas cerita justru menjadi senjata utama untuk bertahan hidup di dunia yang sedang runtuh.

Tak hanya film fiksi, awal tahun juga diramaikan tontonan musik dalam format sinematik. TAEYONG: TY TRACKS IN CINEMAS dan AESPA: WORLD TOUR IN CINEMAS membawa pengalaman konser ke layar bioskop, lengkap dengan sudut pandang “kursi VIP”. Selain menampilkan performa panggung penuh energi, dua film ini turut mengungkap sisi personal dan dinamika di balik layar para idola K-pop tersebut.

Horor, Romansa, hingga Dokumenter Aksi

Akhir 2025 hingga pertengahan Januari 2026 juga dipenuhi rilisan menarik lintas genre. Black Phone 2 kembali menghadirkan teror supranatural dengan kembalinya sosok Grabber, sementara film horor lokal Arwah mengeksplorasi kutukan leluhur dan trauma keluarga yang belum selesai.

Di sisi lain, Regretting You, adaptasi novel populer penulis It Ends With Us, menawarkan kisah romansa emosional yang menggabungkan tawa dan air mata. Ada pula Wick Is Pain, dokumenter yang mengupas perjalanan di balik layar waralaba John Wick, menyoroti bagaimana film aksi tersebut berkembang menjadi fenomena global.

Baca Juga :
Michelle Ziudith dan Yoshi Sudarso Terjebak Cinta Palsu di Trailer Film Balas Budi
Reuni Denny Siregar dan Rudi Soedjarwo Hadirkan Film Tanah Runtuh, Semesta Emosional Baru yang Lebih Sunyi
6 Film Indonesia Terbaru di Netflix yang Tayang 2026, Beragam Genre Mengguncang Emosi!

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tangis Iringi Pemakaman Lula Lahfah, Reza Arap Tak Kuasa Tahan Duka 
• 13 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Mensos Salurkan Santunan Duka Pasca Bencana Rp 4 Miliar untuk Aceh Utara
• 10 jam lalukompas.com
thumb
Gara-Gara Bakar Sampah, Rumah Warga Ikut Terbakar | BERITA UTAMA
• 7 jam lalukompas.tv
thumb
Sudewo Tersangka Suap Jalur Kereta, KPK Bidik Tersangka Lain
• 21 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Hasil Liga Inggris: Drama Gol Menit Akhir, Liverpool Ditekuk Bournemouth
• 6 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.