Kalah Straight Game, Raymond/Joaquin Gagal Raih Gelar Juara di Indonesia Masters 2026

bisnis.com
1 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA - Ganda putra Indonesia, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin berhadapan dengan wakil Malaysia, Nur Izzuddin/Goh Sze Fei dalam partai final Daihatsu Indonesia Masters 2026, di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu (25/1/2026).

Raymond/Joaquin ditumbangkan Izzuddin/Goh dalam straight game 21:9 dan 21:13.

Gim pertama, kedua tim saling tukar serangan dan menghasilkan gap poin 11:9  keunggulan Izzuddin/Goh pada interval.

Setelahnya, kedua tim masih saling mengejar, namun Izzuddin/Goh tampil lebih solid dan mengamankan kemenangan 21:19 di gim pertama.

Memasuki gim kedua, Raymond/Joaquin kembali harus menerima serangan telak dari Izzuddin/Goh, mereka tertinggal 11:4 pada waktu interval.

Setelahnya, Izzuddin/Goh kembali ngebut dan berhasil mengunci gelar juara dengan gap poin 21:13.

Baca Juga

  • Drama Straight Game Alwi Farhan Rebut Juara Tunggal Putra Indonesia Masters 2026
  • Raih Gelar Perdana di Daihatsu Indonesia Masters 2026, Alwi Fahran: Modal Positif di Thailand Masters
  • Dominan, Alwi Farhan Juara Indonesia Masters 2026

Dengan hasil tersebut, Raymond/Joaquin hanya mampu meraih podium dua pada Daihatsu Indonesia Masters 2026.

Sebelumnya, juara kategori tunggal putri berhasil diraih oleh wakil Thailand, Pitchamon Opatniputh, usai mengalahkan wakil China, Chen Yu Fei, dalam straight game, 23:21 dan 21:13.

Sementara itu, ganda putri Malaysia, Tan Pearly/Thinaah Muraltharan, menang *walk out* karena salah satu lawannya di ganda putri Jepang, Aria Igarashi, mengalami cedera.

Dalam ganda campuran, pasangan Malaysia, E.W. Toh/T.J. Chen, berhasil mengunci gelar juara dalam rubber game melawan wakil Denmark, Christiansen/Boje, 15:21, 21:17, dan 21:11.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tak Mau Tutupi Lagi, Pelatih Chelsea, Menegaskan Cole Palmer Tetap Bahagia di Stamford Bridge, Gak Jadi ke Manchester United?
• 21 jam lalutvonenews.com
thumb
Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Naik pada Minggu Ini, Tembus Rp2,9 Juta per Gram
• 11 jam lalupantau.com
thumb
Wamendagri Bima Arya Tinjau Pengungsian Pasirlangu atas Arahan Langsung Presiden
• 11 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Hujan, antara Benci dan Suka
• 1 jam lalukompas.id
thumb
Sanksi FIFA Bikin Timnas Indonesia Pincang, John Herdman Fix Tak Bisa Gunakan 2 Pemain Naturalisasi di Laga Debut
• 35 menit lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.