Prabowo Bertemu Zinedine Zidane di Swiss, Seskab: Minta Masukan untuk Sepak Bola Nasional

kompas.tv
22 jam lalu
Cover Berita
Presiden Prabowo Subianto (kiri) berbincang dengan legenda sepak bola Prancis, Zinedine Zidane, di sela-sela gelaran World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss, Kamis (22/1/2026). (Sumber: Sekretariat Kabinet via Instagram)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya mengungkapkan isi pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan legenda Real Madrid, Zinedine Zinade.

Teddy mengatakan pertemuan tersebut terjadi usai Presiden berpidato di Forum Ekonomi Dunia (World Economic Forum/WEF) di Davos, Swiss, Kamis (22/1/2026). Menurut dia, Prabowo berbincang dengan Zidane sekitar 45 menit.

"Dalam pertemuan sekitar 45 menit itu, Presiden Prabowo menyampaikan keinginan besarnya untuk terus memajukan sepak bola Tanah air dan Tim Nasional," kata Teddy dalam keterangan yang diunggah akun Instagram Sekretariat Kabinet, Minggu (25/1/2026).

Baca Juga: Di WEF, Prabowo Sebut MBG Ciptakan 600 Ribu Lebih Pekerjaan Hanya di Bagian Dapur

"Serta rencananya agar setiap sekolah baru harus memiliki lapangan sepak bola yang dapat digunakan berlatih siswa sekolah & anak-anak di sekitar sekolah tersebut."

Selain memaparkan pandangannya mengenai perkembangan infrastruktur, Prabowo juga disebut meminta masukan kepada Zidane untuk pengembangan dan pembinaan sepak bola Tanah Air.

"Presiden Prabowo juga meminta masukan dan saran sang maestro Zidane terhadap perkembangan sepak bola nasional," kata Teddy.

Dalam agenda WEF 2026 di Davos, Prabowo dilaporkan menyampaikan gagasannya mengenai Prabowonomics sebagai strategi ekonomi inklusif berbasis kesejahtaraan sosial.

Prabowo juga menjalani pertemuan dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan sejumlah pemimpin lain.

Pertemuan tesebut membahas pembentukan Dewan Perdamaian Gaza. Pemerintahan Prabowo memutuskan terlibat dalam lembaga yang dikepalai Trump tersebut.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • prabowo subinto
  • zinedine zidane
  • prabowo bertemu zidane
  • seskab teddy
  • teddy indra wijaya
  • world economic forum
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Belum Adaptasi Lapangan Jadi Alasan Raymond/Joaquin Kalah di Final Indonesia Masters 2026
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Rekap Hasil Lengkap Liga Inggris dan Klasemen Terbaru: Manchester United Masuk Empat Besar, Arsenal Dikejar Man City
• 9 jam lalutvonenews.com
thumb
Turkish Universities Fair 2026: Ada 28 Kampus Top Turki Hadir di Jakarta-Bandung
• 20 jam lalumedcom.id
thumb
Kapolri Sudah Sosialisasi Masif KUHP-KUHAP Baru demi Tingkatkan Pemahaman
• 4 jam laludetik.com
thumb
Vidoe: Momen Calon DG BI Thomas Djiwandono Jalani Fit dan Proper Tes
• 15 menit lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.