Update Banjir Jakarta: 9 RT Masih Tergenang Hingga Minggu Siang

metrotvnews.com
8 jam lalu
Cover Berita

Jakarta: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan sebanyak sembilan Rukun Tetangga (RT) di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Utara masih terendam banjir hingga Minggu, 25 Januari 2026. Meski genangan di beberapa titik mulai surut, ratusan warga tercatat masih bertahan di lokasi pengungsian.

"BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik," ujar Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD Provinsi DKI Jakarta, Mohamad Yohan, dilansir Antara, Minggu, 25 Januari 2026.
 

Baca Juga :

Pramono Targetkan JPO JIS-Ancol Jadi Ikon Baru Jakarta

Berdasarkan data terbaru, wilayah Jakarta Timur menjadi yang terdampak paling banyak dengan rincian empat RT di Kelurahan Bidara Cina (30-40 cm) dan empat RT di Kelurahan Kampung Melayu dengan ketinggian air mencapai 65 cm. Sementara, satu RT lainnya berada di Kelurahan Kapuk Muara, Jakarta Utara, dengan genangan setinggi 20 cm.

Kondisi ini memaksa ratusan jiwa mengungsi ke tempat yang lebih aman. Di Jakarta Timur, terdapat 16 jiwa warga Bidara Cina dan 65 jiwa warga Kampung Melayu yang mengungsi. Sedangkan di Jakarta Barat, meski banjir mulai surut, sebanyak 58 jiwa warga Rawa Buaya dan 40 jiwa warga Kembangan Utara masih berada di posko pengungsian. Di Jakarta Utara, tercatat 97 jiwa warga Kapuk Muara juga masih bertahan di pengungsian.


Ilustrasi banjir. Foto: Metro TV/Yurike Budiman.

BPBD DKI memastikan bahwa upaya penanganan darurat terus dilakukan secara lintas sektoral. Koordinasi dengan pihak lurah dan camat setempat diperkuat guna memastikan pemenuhan kebutuhan dasar bagi para penyintas di pengungsian terpenuhi.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menargetkan seluruh genangan dapat surut dalam waktu cepat melalui optimalisasi pompa dan pembersihan tali-tali air di wilayah terdampak. Warga diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi hujan susulan yang dapat kembali meningkatkan debit air.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Jerman: Dortmund Pangkas Jarak 8 Poin dari Bayern Munchen, Harry Kane Masih Jauh
• 18 jam laluharianfajar
thumb
KKP Pastikan Penuhi Seluruh Hak Pegawainya yang Jadi Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500
• 14 jam lalutvonenews.com
thumb
14 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir Imbas Hujan-Luapan Sungai
• 14 jam lalukumparan.com
thumb
Fakta Lengkap Meninggalnya Lula Lahfah: Ditemukan di Apartemen, Polisi Selidiki Penyebab
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Ngobrol 45 Menit dengan Zidane, Prabowo Minta Masukan Buat Sepak Bola RI
• 8 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.