Bantah Punya Pacar Baru, Fuji Pasrah Soal Jodoh

tabloidbintang.com
14 jam lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Belum lama ini, Fujianti Utamu kepergok bonceng motor dengan seorang pria yang disebut sebagai kekasih barunya. Video Fuji bonceng motor itu pun beredar di media sosial dan ramai dibahas netizen.

Menanggapi kabar yang kian melebar, Fuji akhirnya angkat bicara. Adik Fadly Faisal itu menegaskan bahwa pria dalam video viral tersebut bukanlah sosok spesial seperti yang ramai dibicarakan warganet.

“Apa? Yang naik motor itu? Itu ojek aku, aku bayar. Itu jasa, jasa ojek,” ungkap Fuji ke0ada wartawan di Jakarta Selatan, batu-baru ini.

Mantan kekasih Thariq Halilintar tersebut menekankan bahwa momen itu murni berkaitan dengan pekerjaannya. 

Fuji membutuhkan transportasi cepat demi menunjang aktivitasnya, tanpa ada unsur hubungan pribadi di dalamnya.

“Bukan, bukan seperti yang orang-orang kira,” tegas Fuji.

Saat disinggung mengenai kehidupan asmaranya saat ini, Fuji mengaku masih betah menikmati masa sendiri. Meski sesekali terpikir untuk memiliki pasangan serius hingga ke jenjang pernikahan, ia merasa belum benar-benar siap mencari secara aktif.

“Pengen sih punya pasangan, tapi kayak nggak niat banget nyari. Kayak pengen aja punya, tapi nggak serius-serius amat,” beber Fuji.

Fuji bahkan berseloroh bahwa bisa jadi justru pihak pria yang merasa trauma mendekatinya. Namun ia memilih menjalani semuanya dengan santai tanpa tekanan.

Soal kriteria pasangan, selebgram 23 tahun itu mengaku tak memasang standar khusus. Ia percaya jodoh akan datang pada waktunya tanpa perlu dipaksakan.

“Nggak ada kriteria apa-apa. Kalau ada yang deketin ya Alhamdulillah, kalau nggak ya udah pasrah aja,” tutup Fuji.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pantang Menyerah, Arab Saudi Masih Pantau Situasi Vinicius Junior di Real Madrid
• 22 jam lalumerahputih.com
thumb
Mensos: MBG untuk Disabilitas Difokuskan pada Desil 1 hingga 4
• 18 jam laludetik.com
thumb
Raymond/Joaquin Raih Runner-Up Indonesia Masters 2026, Malaysia Sapu Bersih Tiga Gelar Ganda
• 15 jam lalupantau.com
thumb
Waspada! Ada Modus Penipuan Baru Muncul di Google Maps
• 23 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Brimob Polda Metro Salurkan Bantuan Makanan untuk Korban Banjir Bekasi
• 21 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.