Haley Lu Richardson sebut syuting "Ponies" seperti terisi gas tertawa

antaranews.com
11 jam lalu
Cover Berita
New York (ANTARA) - Aktris Haley Lu Richardson merasa set lokasi syuting serial "Ponies" yang disebut The Bubble terasa seolah dipenuhi oleh gas tertawa karena para pemeran saat itu tertawa sampai keluar air mata hingga melupakan baris dialognya.

Istilah gas tertawa (laughing gas) biasanya merujuk perumpamaan kondisi euforia berlebih akibat gas dinitrogen monoksida (nitrous-oxide).

"'Karena ada lokasi syuting ini yang dinamakan 'The Bubble', di situlah semua adegan mata-mata yang paling serius, menegangkan, dan mempertaruhkan hidup dan mati terjadi. Dan gelembung itu diisi dengan gas tertawa atau semacamnya, karena kami akan masuk ke sana dan tertawa terbahak-bahak sampai menangis dan tidak pernah bisa mengingat baris-baris (lines) dialog kami," kata Haley dilansir dari People, Minggu.

Baca juga: Daftar lengkap film dan serial MCU yang akan tayang 2026

Aktris berusia 30 tahun itu merasa fokus para aktor benar-benar terganggu, padahal aktor Adrian Lester masih di tengah situasi yang harus melafalkan baris teknis dialog intelijen-nya secara serius.

Meski demikian, Haley yang juga berperan dalam serial "The White Lotus" menyatakan bahwa pengalaman syuting serial "Ponies" selama enam bulan di Budapest, Hungaria itu masih menjadi waktu terbaik dalam hidupnya (time of my life).

Ia mengungkapkan bahwa mereka bahkan bisa berkumpul di sebuah bar di Budapest bernama "Brody House", di mana saat itu mereka semua sangat mabuk.

Baca juga: Gong Yoo dan Song Hye Kyo adu akting di serial Netflix “Tantara”

Aktor Nicholas Podany (29) dan aktris "Ponies" lainnya, Vic Michaelis, juga menceritakan tentang acara karaoke yang mengumpulkan para pemain di pemutaran perdana itu.

Dalam momen tersebut, Podany memainkan piano untuk membawakan versi jazz, dari lagu lama "WAP" Cardi B, yang juga menampilkan Megan Thee Stallion, dan itu lagu karaoke andalan Haley. Mendengar lagu dimainkan, Haley ikut menyanyi.

Serial "Ponies" menceritakan tentang dua perempuan yang melakukan penyamaran bekerja sebagai sekretaris di kantor duta besar AS untuk Uni Soviet pada 1977.

Dalam cuplikan (trailer) serial mata-mata (spy) thriller itu, karakter Twila yang diperankan Richardson menyatakan bahwa status mereka sebagai perempuan membuat ia yakin tidak akan ada laki-laki yang mencurigai apapun dari mereka.

Delapan episode "Ponies" dapat ditonton secara streaming mulai 15 Januari 2026.

Baca juga: Sophie Turner bakal perankan Lara Croft dalam serial live action

Baca juga: Becky Armstrong membintangi serial "Girl From Nowhere: The Reset"


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Catatan Sempurna Pelita Jaya di IBL Berlanjut, Ini Kata Jeffree Withey
• 10 jam laluviva.co.id
thumb
493 kasus gigitan Hewan Penular Rabies di Lampung Selatan pada 2025
• 18 jam laluantaranews.com
thumb
Sempat Telan Korban, Begini Kondisi Terkini Jalan Daan Mogot Jakbar Usai Ditambal
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Buka Pasar SBN Ritel 2026, Pemerintah Bidik Rp25 Triliun Lewat ORI029
• 5 jam lalubisnis.com
thumb
Bos Maktour Cerita Sulit Dapat Kuota Haji Khusus Tambahan dari Kemenag
• 6 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.