Mutia Ayu Dituding Hamburkan Warisan Glenn Fredly, Usai Ketahuan 4 Kali Operasi Hidung Ratusan Juta

grid.id
5 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Istri mendiang musisi Glenn Fredly, Mutia Ayu, mengaku menjalani beberapa kali operasi hidungnya. Akibatnya, Meutia Ayu dituding menghamburkan warisan sang suami.

Istri mendiang musisi Glenn Fredly, Mutia Ayu, tak menampik jika ia baru saja melakukan operasi hidung untuk yang keempat kalinya. Operasi plastik itu tak dilakukan di dalam negeri, melainkan di Thailand.

Pengalaman menjalani operasi plastik di Thailand, diceritakan Mutia Ayu saat menjadi bintang tamu di acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Senin (26/1/2026). Ketika menjadi bintang tamu, Mutia mengaku baru saja melepas perbannya empat hari yang lalu.

“Operasi 14 Januari, buka perban 21 Januari kalau gak salah, buka perban 4 hari lalu pokoknya,” kata ibu satu anak itu.

Terbaring di meja operasi untuk membenahi bentuk hidungnya ini bukanlah pengalaman pertama bagi Mutia. Setidaknya, ia sudah menjalani tiga operasi sebelumnya dengan rentang waktu yang tak terlalu lama.

Namun, operasi plastik yang keempat ini menjadi cerita tersendiri bagi Mutia, karena ia harus dibaringkan di atas meja operasi selama belasan jam. Tak hanya itu, Mutia juga harus dibius total atas permintaan sang dokter.

“Di meja operasi, masuk jam 18.00 sore, keluar jam 03.00 pagi, karena dokternya detail banget, dan dokternya cuma terima 2 pasien per hari,” kata Mutia.

“Aku juga tanya (kenapa operasinya lama), karena dokternya sedetail itu, dia bilang kayak art saja bikin hidung, iya bius total,” katanya.

Sebelum memiliki hidung idaman, Mutia Ayu pernah berkali-kali mengalami kegagalan. Buktinya, ia harus empat kali menjalani operasi plastik pada hidungnya, di tahun 2017, 2021, 2023 dan yang terbaru di tahun 2026 ini.

“Pertama, treatment filler dan tarik benang, aku dulu kan suka berjemur, itu (hidung) melting. Operasi kedua, aku tindakan hidung miring ke sebelah kiri. Operasi ketiga sama, tapi lancip banget, tidak sesuai dengan wajah aku yang bulat,” keluh Mutia Ayu.

 

 

Kini, Mutia Ayu bisa bernapas lega, karena bentuk hidung idaman bak aktris asal Amerika Serikat, Shailene Woodley, sudah ia dapat. Baginya, hidung besar milik Woodley, membuat Mutia jatuh cinta dan harus melalui empat kali operasi.

“Aku pengin hidungnya besar, menurut aku seksi aja,” kata Mutia Ayu. 

“Puas banget! Yang penting hidung aku gak miring saja, pasti (susah napas) hari ke 1-3 karena masih ada tampon. Ini masih bengkak, totalnya 6 bulan sampai 1 tahun nanti hasilnya baru natural,” kata Mutia Ayu.

Selama dua minggu berada di Thailand, tentu Mutia Ayu menghabiskan kocek yang tak sedikit. Bahkan, untuk biaya operasinya saja, sudah menghabiskan ratusan juta Rupiah untuk sekali tindakan.

“Aku 2 minggu di Thai. (Biaya operasi) 533 Thai Baht, kurang lebih Rp300 juta. Gak tau kalau (total) 4 kali, Alhamdulillah aku ditawari untuk kerjasama, aku cuma bayar hotel dan pesawat,” kata Mutia merendah.

“Operasi kali ini aku mengikuti saran dokter, aku bersihin di rumah sakit, suster yang nanganin, kan ada yang bersihin sendiri ya, aku takut infeksi,” kata Mutia.

Mutia Ayu dan Glenn Fredly menikah pada 19 Agustus 2019, tak lama setelah hari bahagia itu, Glenn Fredly meninggal dunia pada 8 April 2020. Sejak itu, Mutia Ayu disebut sebagai janda kaya karena menerima seluruh warisan dari sang suami.

Terlebih, ketika kabar bahwa Mutia Ayu kerap melakukan operasi plastik, ia dianggap menghambur-hamburkan warisan yang ditinggalkan oleh Glenn. Mengetahui hal itu, apa tanggapan Mutia Ayu?

“Sebanyak apapun harta, kalau kita foya-foya terus tetap bakal habis. Ini kan sudah 6 tahun, aku juga kerja,” kata Mutia Ayu.

“Kan itu warisan aku yah, hak aku dan Gewa, keberuntungan aku di situ, apapun itu,” kata Mutia Ayu santai. (*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Identitas Pria Dibunuh Agen Imigrasi AS: Perawat di Minneapolis
• 23 jam laludetik.com
thumb
Klasemen Liga Italia: AC Milan Ditahan Imbang Roma, Inter Milan Kian Nyaman di Puncak
• 2 jam lalumedcom.id
thumb
Harga Emas Melonjak, Perak Capai Rekor Baru Imbas Trump Ancam Kanada Tarif 100%
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
Polisi Akan Panggil Reza Arap Terkait Kematian Lula Lahfah Hari Ini
• 11 jam laluidntimes.com
thumb
1001 Cara Adaro (AADI) Dukung Komitmen Energi Bersih Pemerintah 2060
• 12 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.