FAJAR, PAREPARE – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Gelombang 115 Universitas Hasanuddin (Unhas) sukses menggelar aksi kemanusiaan bertajuk “SETIA” (Setetes untuk Sesama) di Kelurahan Galung Maloang, Kota Parepare, Sabtu (17/01/2026). Kegiatan ini menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Parepare dan Puskesmas Kelurahan Lompoe.
Dimulai pukul 08.00 hingga 11.00 WITA, program tidak hanya berfokus pada donor darah, tetapi juga menyediakan layanan cek kesehatan gratis bagi masyarakat. Sinergi ini bertujuan meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga kesehatan sekaligus membantu ketersediaan stok darah di Parepare.
Koordinator Kelurahan KKN 115 Unhas Galung Maloang, Putra Ali Akbar, menegaskan bahwa program ini merupakan bentuk pengabdian tulus mahasiswa. “Setetes darah yang kita berikan hari ini adalah harapan besar bagi orang lain. Dengan adanya cek kesehatan gratis, kami ingin warga lebih peduli terhadap kondisi tubuh mereka. Ini bukan sekadar program kerja, tapi wujud kepedulian dan berbagi kehidupan,” ujarnya.
Dalam pelaksanaan, tim PMI Parepare menangani proses donor darah sesuai standar medis, sementara tenaga kesehatan dari Puskesmas Lompoe melayani pemeriksaan tekanan darah dan konsultasi kesehatan.
Lurah Galung Maloang menyampaikan apresiasi atas kolaborasi lintas sektor yang diinisiasi mahasiswa Unhas. Menurutnya, kegiatan ini terasa komprehensif dan sangat membantu warga. Kegiatan ini berhasil mengumpulkan 16 kantong darah yang langsung diserahkan kepada PMI Parepare untuk disalurkan kepada yang membutuhkan. Selain itu, puluhan warga juga memperoleh layanan kesehatan gratis. (*)



:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461741/original/052911300_1767436895-2.jpg)

