Pelatih Persita, Carlos Pena, menjelaskan bahwa timnya sudah menjalani pemulihan kondisi fisik dan evaluasi performa setelah bermain imbang 1-1 dengan Bhayangkara FC pada akhir pekan lalu. Dengan begitu, fokus para pemainnya bisa langsung dialihkan ke laga kontra Persija.
"Kami akan memulihkan diri setelah laga melawan Bhayangkara FC dan menganalisa penampilan dari tim usai laga ini. Dan mulai hari ini (26/1), kita akan mulai mempersiapkan laga melawan Persija," kata Pena seperti dilansir Antara dari situs resmi klub.
Hujan Bukan Kendala
Pelatih berkebangsaan Spanyol itu juga menjelaskan bahwa persiapan Persita tidak akan terganggu dengan cuaca yang tak menentu dalam sepekan terakhir, khususnya di sekitar Stadion Indomilk, Tangerang yang menjadi markas dan arena laga kontra Persija nanti. Bahkan, dia menilai kondisi lapangan yang basah bisa menguntungkan Persita, seperti saat bertanding melawan Bhayangkara FC.
"Tidak masalah (cuaca hujan), kami masih bisa berlatih. Kami tidak pernah membatalkan sesi latihan dalam beberapa hari ini," ujar Pena.
"Kami justru mengharapkan adanya hujan pada laga melawan Bhayangkara FC kemarin, dan mungkin lebih baik untuk hujan sedikit karena lapangan tak dalam kondisi yang baik," tambahnya.
"Lapangan sedikit kering menyulitkan kami untuk melakukan serangan ke Bhayangkara. Tapi semua persiapan kami tidak terpengaruh dan bakal berjalan dengan baik," lanjut Pena.
Arti Penting Pertandingan
Persita dijadwalkan menghadapi Persija untuk memainkan laga pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang pada Jumat 30 Januari pukul 15.30 WIB. Laga ini memang cukup penting karena kedua tim yang sedang bersaing di papan atas klasemen sementara.
Setelah menahan imbang Bhayangkara FC pada akhir pekan lalu, Persita jadi berada di urutan lima klasemen sementara dengan koleksi 32 poin. Sementara itu, Persija yang sukses menundukkan Madura United berhak menempati posisi ketiga dengan kumpulan 38 poin atau berjarak tiga angka dengan Persib yang berada di puncak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)





