Ayah Lula Lahfah Jawab Isu Reza Arap Ada di TKP Saat Kejadian Putrinya Meninggal

grid.id
9 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID – Teka-teki mengenai meninggalnya selebgram Lula Lahfah (26) terus bergulir. Baru-baru ini, pihak kepolisian merilis informasi bahwa kekasih almarhumah, musisi Reza Arap, berada di lokasi kejadian (TKP) saat jenazah Lula ditemukan di Apartemen Essence Dharmawangsa pada Jumat (23/1) lalu.

Menanggapi kabar yang beredar, ayah kandung Lula Lahfah, M. Feroz, memberikan pernyataan saat ditemui di sela acara tahlilan hari ketiga di kawasan Buaran, Jakarta Timur, Minggu (26/1/2026) malam.

M. Feroz tampak terkejut saat awak media menanyakan perihal rilis dari Polres Metro Jakarta Selatan yang menyebutkan keberadaan Reza Arap di apartemen saat sang putri ditemukan tak bernyawa. Feroz mengaku sama sekali belum mendengar kabar tersebut.

"Pas kejadian maksudnya gimana? Belum tahu kalau itu. Saya nggak tahu. Benar, aku nggak tahu," ungkap M. Feroz dengan raut wajah bingung.

Feroz menegaskan bahwa sejauh ini informasi yang ia terima mengenai detik-detik penemuan jenazah putrinya hanyalah keterlibatan asisten rumah tangga dan pihak manajemen apartemen.

"Cuma pembantu sama manajemen apartemen saja yang buka pintu. Asisten dia juga ada pas di situ, dengar teriakan pembantu itu. Jadi kaget semua lah," tambahnya menceritakan kronologi yang ia ketahui.

Hanya Bersalaman Singkat dengan Reza Arap

Meski Reza Arap turut hadir dalam acara tahlilan tersebut untuk mendoakan almarhumah, M. Feroz mengaku belum sempat berbicara secara mendalam dengan personel Weird Genius tersebut mengenai detail kejadian di apartemen.

"Tadi (Arap) datang. Cuma belum ketemu saya tadi, mungkin pas di dalam tadi (tahlilan). Tadi nggak (ngobrol), cuma salaman saja tadi. Titip salam saja sama Reza Arap," tuturnya singkat.

Menyerahkan Proses Penyelidikan ke Polisi

Terkait adanya pemeriksaan saksi-saksi dari lingkaran pertemanan Reza Arap di kepolisian, M. Feroz juga menyatakan ketidaktahuannya. Fokus keluarga saat ini adalah menyelesaikan rangkaian doa untuk almarhumah putrinya.

 

"Nggak, saya nggak tahu sama sekali soal diperiksa-periksa itu. Belum dengar kabarnya kalau itu," pungkasnya.

Sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Mohamad Iskandarsyah, menyatakan bahwa Reza Arap memang hadir di TKP pada saat Lula diinfokan meninggal dunia berdasarkan keterangan saksi. Polisi kini tengah mendalami garis waktu kehadiran Reza Arap untuk memastikan kronologi secara utuh.

Sejauh ini, polisi menegaskan belum ada indikasi tindak pidana dalam kasus ini. Lula Lahfah diduga kuat meninggal dunia akibat komplikasi penyakit GERD dan pembengkakan usus yang dideritanya sejak awal tahun 2026. (*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kapolri: Masyarakat Bisa Laporkan Pelanggaran Polisi Lewat QR Code | KOMPAS SIANG
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
Reaksi Roy Suryo Dilaporkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis ke Polda Metro Jaya
• 5 jam lalukompas.tv
thumb
Viral Pedagang Es Gabus Dianiaya usai Dituding Jual Es Spons, Korban Trauma
• 2 jam lalurctiplus.com
thumb
Penerbangan Dialihkan, Radar Menyala, Armada Berkumpul: Dunia Bersiap Menyambut Perang Timur Tengah
• 7 jam laluerabaru.net
thumb
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
• 22 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.