Purbaya Sebut Juda Agung Calon Kuat Wamenkeu Pengganti Thomas Djiwandono

idxchannel.com
5 jam lalu
Cover Berita

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan eks Deputi Gubernur Bank Indonesia Juda Agung menjadi calon kuat Wakil Menteri Keuangan.

Purbaya Sebut Juda Agung Calon Kuat Wamenkeu Pengganti Thomas Djiwandono (FOTO:iNews Media Group)

IDXChannel - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan eks Deputi Gubernur Bank Indonesia Juda Agung menjadi calon kuat Wakil Menteri Keuangan.

"Saya sudah ketemu dengan beliau dan kelihatannya (Juda Agung) salah satu calon yang kuat ya," kata Purbaya saat ditemui di Thamrin Nine Ballroom, Jakarta, Selasa (27/1/2026).

Wamenkeu baru nanti bakal meneruskan kerja-kerja fiskal yang dilakoni Thomas Djiwandono. Namun belum jelas, apakah ada penugasan khusus bagi Wamenkeu terpilih.


Pemilihan dan pelantikan Wamenkeu baru akan dilakukan dalam waktu dekat. "Pelantikan saya dengar Februari. Berarti minggu depan mungkin," katanya.

Purbaya menambahkan, tugas berat Wamenkeu baru sudah menanti Kementerian Keuangan.

Selain itu, akselerasi dalam pemenuhan target fiskal berupa penerimaan pajak akan terus diupayakan Kemenkeu. "Yang macet-macet saya beresin. Bea cukai dan pajak saya tangani langsung karena itu penting buat penerimaan tahun ini dan untuk menekan defisit anggaran kita," ujar Purbaya.

Sebelumnya, Komisi XI DPR menetapkan eks Wakil Menteri Keuangan Thomas AM Djiwandono sebagai Deputi Gubernur BI teranyar. Keputusan tersebut diambil melalui mekanisme musyawarah mufakat dalam rapat internal yang digelar setelah seluruh kandidat menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) pada, Senin (26/1).

Ketua Komisi XI DPR, Mukhamad Misbakhun mengatakan, keputusan ini telah disepakati oleh seluruh pimpinan dan delapan kelompok fraksi (poksi) yang hadir secara lengkap. Dia bilang bahwa proses pengambilan keputusan berlangsung relatif singkat, yakni sekitar 30 menit.

"Pertimbangannya bahwa Bapak Thomas adalah figur yang bisa diterima oleh semua partai politik. Dan figur Bapak Thomas tadi juga menjelaskan dengan sangat bagus soal bagaimana perlunya membangun sinergi antara kebijakan moneter dan kebijakan fiskal. Sehingga memberikan penguatan terhadap pertumbuhan ekonomi itu seperti apa,” kata Misbakhun.



(kunthi fahmar sandy)

Baca Juga:
Ekonom Global Sebut Indonesia Jadi Primadona Investasi di Era Prabowo

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Foto: Usai Diguyur Hujan, Jalan Raya Pasar Minggu Rusak di Sejumlah Titik
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Purbaya: Saya Sedang Perbaiki Bea Cukai dan Pajak, Besok Diobrak-Abrik Tuh!
• 4 jam lalueranasional.com
thumb
Pria yang Tak Mampu Menumbuhkan Kecambah Kacang Hijau
• 2 jam laluerabaru.net
thumb
Tukang Es Gabus: Saya Ditonjok, Ditendang Sepatu Boots, Es Diremas, Takut Jualan
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Polisi Inggris Tangkap 86 Demonstran Pro-Palestina yang Terobos Penjara
• 22 jam laluidntimes.com
Berhasil disimpan.