Sukses di AC Milan, Pato Ingin Beli Klub Liga Inggris

genpi.co
1 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Mantan pemain AC Milan Alexandre Pato kabarnya ingin membeli klub divisi empat Liga Inggris bernama Colchester United.

Dilansir dari BBC, Selasa (27/1), Pato bergabung dengan konsorsium investor demi memuluskan rencana membeli Colchester United.

Bos Colchester United Robbie Cowling bahkan mengundang Pato secara langsung ke JobServe Community Stadium untuk menyaksikan laga kandang melawan Fleetwood Town, Sabtu (24/1).

Cowling sebelumnya sudah sejak 2025 membuka opsi penjualan Colchester United.

Proses tersebut sempat berjalan dengan grup asal Amerika Serikat Lightwell Sports Group, tetapi negosiasi berakhir tanpa kesepakatan pada Juni 2025.

Sejak September 2025, Cowling kembali membuka peluang bagi investor baru yang dinilai tepat untuk masa depan klub.

Pada Desember 2025, Cowling mengaku dirinya tidak memasang tenggat waktu penjualan.

Dia hanya ingin menyerahkan Colchester United kepada pihak yang memiliki sumber daya finansial dan visi jangka panjang yang jelas.

Bagi Pato, ketertarikan membeli Colchester United menandai langkah barunya setelah resmi pensiun sebagai pemain pada 1 Januari 2025.

Pria 36 tahun itu terakhir kali bermain pada 2023 bersama klub legendaris asal Brasil, Sao Paulo.

Nama Pato mulai bersinar saat membela AC Milan pada periode 2007-2013, dengan meraih gelar Serie A Italia dan Piala Super Italia.

Sepanjang kariernya, Pato telah meraih 10 trofi dari berbagai klub dan dua di antaranya dia raih bersama AC Milan.(*)

Video viral hari ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Terungkap, Penyebab Ressa Rizky Rossano Tiba-tiba Mengetahui Asal-Usul Dirinya sebagai Anak Denada
• 10 jam lalutvonenews.com
thumb
Restrukturisasi Utang KCJB Jadi Penentu Kereta Cepat Jakarta-Surabaya
• 20 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Kondisi Tanah di Lokasi Longsor Cisarua Belum Stabil, Alat Berat Belum Beroperasi Penuh
• 17 jam laluidxchannel.com
thumb
Viral Es Gabus Johar Baru Dikira Pakai Busa Kasur, Polisi Akui Salah Simpulkan dan Minta Maaf
• 5 jam lalusuara.com
thumb
Hakim Tolak Eksepsi Hermanto Oerip, Sidang Penipuan Investasi Nikel Berlanjut ke Pembuktian
• 5 menit lalurealita.co
Berhasil disimpan.