5 Fakta Sesar Opak Penyebab Gempa Jogja Hari Ini, Sumber Bencana Dahsyat 2006 dan Melintasi Candi Prambanan

disway.id
3 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID - Fakta Sesar Opak menjadi penyebab gempa Jogja hari ini Selasa, 27 Januari 2026 yang masih aktif hingga pemicu gempa dahsyat tahun 2006.

Kepala Stasiun Geofisika Sleman, Ardhianto Septiadhi mengungkapkan gempa bumi di Jogja yang berpusat di Bantul dengan magnitudo 4,4 dipicu aktivitas Sesar Opak.

Sesar Opak dikenal sebagai salah satu sumber gempa bumi aktif di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas Sesar Opak," kata Ardhianto dalam keterangan resmi pada Selasa, 27 Januari 2026.

Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat bencana tersebut berpusat di Bantul yang terjadi pada pukul 13.15.32 WIB dengan kekuatan magnitudo 4,4.

BACA JUGA:Gempa Magnitudo 4,5 Guncang Bantul, Pengunjung Kafe Sempat Berhamburan Mengevakuasi Diri

Berdasarkan hasil analisis terbaru, magnitudo gempa diperbarui menjadi M 4,5 dengan pusat gempa berada di darat sekitar 16 kilometer arah timur Bantul pada kedalaman 11 kilometer.

Ardhianto mengatakan belum ada laporan dampak kerusakan dan tidak memicu potensi tsunami akibat gempa di Bantul.

Fakta-Fakta Sesar Opak Penyebab Gempa Jogja Hari Ini

Berikut fakta-fakta mengenai Sesar Opak yang menjadi penyebab gempa di Jogja hari ini.

1. Sumber Gempa Bumi Aktif di Jogja

Sebagai informasi, sesar adalah patahan pada bebatuan terbentuk akibat adanya gaya yang berasal dari dalam bumi seperti gaya tektonik maupun vulkanik.

BACA JUGA:Gempa Jogja Hari Ini 27 Januari 2026 Bikin Pengunjung Kafe Panik, Langsung Evakuasi Mandiri

Patahan pada bebatuan ini merupakan bidang diskontinuitas (ketidakmenerusan) dalam batuan.

Di mana adanya perpindahan signifikan sebagai akibat dari gerakan massa batuan akibat gaya dari dalam bumi.

Mantan Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati menjelaskan Sesar Opak merupakan sumber gempa yang jalurnya terletak di daratan belum berhenti aktivitasnya dan masih sangat aktif.

Sesar ini memiliki potensi gempa dengan magnitudo mencapai M 6,6.

  • 1
  • 2
  • 3
  • »

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
SIM Keliling tersedia di lima lokasi di Jakarta pada Selasa
• 15 jam laluantaranews.com
thumb
Rupiah Hari Ini Ditutup Menguat ke Rp16.768 per Dolar AS
• 4 jam laluidxchannel.com
thumb
Pascagempa Pacitan, KAI Pastikan Operasional Kereta Api Berjalan Normal
• 9 jam lalutvrinews.com
thumb
Kemenag Ingatkan Risiko Nikah Tak Tercatat oleh Negara
• 7 jam laluidntimes.com
thumb
Film KAFIR, Gerbang Sukma Ajak Nonton Lebih Dahulu Warga Makassar
• 12 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.