Berita Duka, Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia Karena Sakit Lama

genpi.co
2 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Marcel Radhival alias Pesulap Merah sedang berduka karena istrinya, Tika Mega Lestari, meninggal dunia, Selasa (27/1) pukul 04:46 WIB.

Pesulap Merah menyebut Tika Mega Lestari meninggal dunia karena penyakit yang diderita sejak lama.

Meskipun demikian, Marcel Radhival tidak mengungkap penyakit yang diderita mendiang istrinya.

Dalam unggahan di Instagram, Pesulap Merah mem-posting foto dirinya dan Tika Mega sedang berada di Makkah.

Pesulap Merah menyebut Tika Mega Lestari adalah istri yang baik semasa hidupnya.

“Saya bersaksi istri saya Tika Mega Lestari adalah wanita baik, setia, dan pengertian,” kata Pesulap Merah.

Pesulap Merah juga mengakui kesuksesannya saat ini tidak terlepas dari peran Tika Mega Lestari.

“Di belakang Pesulap Merah selama ini, ada beliau yang men-support di balik layar,” imbuh Pesulap Merah.

Marchel Radhival pun mengharapkan doa dari semua pihak untuk Tika Mega Lestari.

“Mohon doa terbaiknya untuk istri saya,” kata Pesulap Merah. (*)

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Panji dan Sekartaji: Tirakat Cinta di Atas Tanah Kediri
• 20 jam lalukumparan.com
thumb
Julian Alvarez dan Dusan Vlahovic Masuk Radar Barcelona, Jadi Pengganti Robert Lewandowski
• 11 jam lalumerahputih.com
thumb
Rincian Biaya Tune-up Motor, Biar Enggak Kaget!
• 4 jam lalumedcom.id
thumb
Tanggapan Ayah Lula Lahfah Ditanya soal Reza Arap akan Dipanggil Polisi terkait Kesaksian Kematian Anaknya
• 17 jam lalutvonenews.com
thumb
Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Pacitan, Picu Kepanikan dan Insiden Ringan di Sejumlah Daerah
• 7 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.