JAKARTA, KOMPAS.TV - Konten kreator dan musisi, Muhammad Reza Oktovian alias Reza Arap, diperiksa Polres Metro Jakarta Selatan terkait kematian sang kekasih, Lula Lahfah, pada Senin (26/1/2026).
Reza Arap datang memenuhi panggilan polisi pada Senin malam sekitar pukul 23.00 WIB. Dia baru rampung diperiksa keesokan harinya atau Selasa (27/1/2026) dini hari sekira 03.46 WIB dalam rentang waktu empat jam.
"Jam 23.00 WIB (Reza Arap) datang," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Iskandarsyah dalam keterangannya di Jakarta pada Selasa.
Baca Juga: Ini Alasan Polisi Cecar Reza Arap dan Rekan Dekat terkait Kematian Lula Lahfah
Ia menuturkan dalam pemeriksaan tersebut penyidik mencecar Reza Arap dengan 30 pertanyaan.
"Kami memberikan 30 pertanyaan," ujar Iskandarsyah dilansir dari Antara.
Meski begitu, ia tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai materi pemeriksaan terhadap Reza Arap.
Lebih lanjut, Iskandarsyah menuturkan alasan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan melakukan pemeriksaan intensif terhadap rekan-rekan terdekat mendiang Lula Lahfah, termasuk kekasihnya, Reza "Arap" Oktovian.
Menurut Iskandarsyah, keterangan mereka dinilai vital untuk menyusun kembali alur waktu detik-detik kematian Lula Lahfah di apartemen kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, pada Jumat (23/1/2026).
Selain itu, Iskandarsyah menyebut kehadiran Reza Arap di lokasi kejadian menjadi dasar utama polisi memanggilnya. Polisi perlu memastikan kesesuaian antara keterangan saksi mata dengan temuan di Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Tito-Dirhantoro
Sumber : Kompas TV/Antara.
- reza arap
- kasus kematian lula lahfah
- pemeriksaan reza arap
- polisi
- reza arap diperiksa
- lula lahfah

:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484521/original/001916100_1769438182-WhatsApp_Image_2026-01-26_at_8.29.38_PM.jpeg)


