Kerahkan Dua Alat Berat, Pemkab Batang Percepat Penanganan Akses Jalan Dua Lokasi Longsor

tvonenews.com
2 jam lalu
Cover Berita

Batang, tvOnenews.com - Pemerintah Kabupaten Batang, Jawa Tengah, mempercepat penanganan akses jalan yang kini masih tertimbun material longsor di Desa Pranten dan Rejosari, Kecamatan Bawang.

Panjang timbunan material longsor mencapai sekitar 100 meter dan ada kendala lainnya, sehingga penanganan akses jalan terdampak itu harus menggunakan alat berat.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Batang Endro Suryono mengatakan, pihaknya mengirimkan dua alat berat ke lokasi itu untuk pembukaan akses jalan.

"Di Pranten itu ada dua lokasi yaitu di jalur Deles–Rejosari dengan panjang timbunan sekitar 100 meter. Kemudian, kedua di Pranten bagian atas yang kondisinya juga cukup berat," kata Endro Suryono.

Pihaknya melakukan identifikasi lokasi dan mengirimkan alat berat untuk mempercepat proses pembersihan sisa material akibat longsor yang terjadi pada Senin (26/1/2026).

"Kami memperkirakan penanganan akses jalan ini membutuhkan waktu sekitar satu minggu, terutama di wilayah Pranten bagian atas. Di lokasi itu, material longsor tidak hanya menutup jalan, tetapi juga dilaporkan menimbun satu hingga dua rumah warga serta satu unit sepeda motor," katanya.

Pihaknya menurunkan dua  alat berat yang masing-masing difokuskan di dua lokasi yang berbeda agar penanganan bisa dilakukan secara paralel.

Kondisi kedua jalur terdampak longsor, kata dia, sama-sama parah. Bahkan jalur Deles menuju Rejosari sempat tertutup total, sedangkan jalur Pranten atas juga memutus akses penting termasuk menuju fasilitas pendidikan.

"Yang menuju akses pendidikan, seperti SMP Negeri 4 Bawang, juga terdampak. Oleh karena itu dua lokasi itu kami prioritaskan. Saat ini alat berat masih beroperasi di lokasi sehingga pengguna jalan diminta ekstra hati-hati," katanya.

Untuk itu pihaknya akan melakukan kajian lanjutan terkait tata ruang, tata guna lahan, serta aspek bangunan gedung di wilayah terdampak bencana, guna mengurangi risiko kejadian serupa ke depan. (ant/buz)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Doncic Cetak 46 Poin, Lakers Putus Tren Kemenangan Beruntun Bulls
• 8 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Harga Minyakita Meroket Jelang Ramadan, Ini Biang Keroknya!
• 4 jam lalubisnis.com
thumb
Seskab Teddy Bertemu Wakil Panglima TNI, Ini yang Dibahas 
• 3 jam laluokezone.com
thumb
Ahok Respons Kasus Kerry Riza: Tidak Ada Oplosan, Tuduhan Korupsi Rp285 T Itungan Dari Mana?
• 6 jam lalusuara.com
thumb
Polres Tangsel Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, 1 WNA Tiongkok Jadi DPO
• 9 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.