Presiden Prabowo Bahas Kerja Sama Pendidikan RI–Inggris di Hambalang

tvrinews.com
5 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Christhoper Natanael Raja

TVRINews, Bogor

Presiden Prabowo Subianto mengumpulkan sejumlah menteri Kabinet Merah Putih di kediamannya di Hambalang, Kabupaten Bogor, Selasa, 27 Januari 2026. 

Pertemuan tersebut membahas perkembangan kerja sama pendidikan antara Indonesia dan sejumlah universitas ternama di Inggris Raya.

Informasi ini disampaikan melalui akun Instagram resmi Sekretariat Kabinet. Fokus utama pembahasan adalah inisiatif Presiden Prabowo untuk memperkuat sektor pendidikan tinggi, khususnya di bidang kesehatan serta sains, teknologi, teknik, dan matematika (STEM).

Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Brian Yuliarto melaporkan bahwa rencana pembangunan dua kampus baru berstandar dunia di bidang kesehatan dan STEM mendapat respons sangat positif dari sejumlah universitas mitra di Inggris Raya.

Kerja sama ini dirancang melalui kolaborasi akademik, riset, dan pengembangan sumber daya manusia, dengan target meningkatkan daya saing pendidikan tinggi Indonesia di tingkat global.

Pemerintah menilai kemitraan dengan universitas kelas dunia menjadi langkah strategis untuk mempercepat transfer pengetahuan, memperkuat ekosistem riset, serta menyiapkan talenta unggul di sektor-sektor prioritas nasional.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kisruh dari Tana Luwu: Ketidakadilan dan Kelumpuhan Mobilitas Ekonomi
• 10 jam laluharianfajar
thumb
Anara Airport Hotel Pastikan Kenyamanan Jamaah Haji dan Umrah dengan Layanan Terintegrasi
• 17 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Turis China Bakal Serbu Korsel saat Imlek 2026, Jepang Mulai Ditinggalkan
• 2 jam lalukumparan.com
thumb
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama: Sejak Awal Saya Ingin Main di Indonesia
• 18 jam lalugenpi.co
thumb
Ledakan di Pabrik Kue Yunani, 5 Orang Tewas dan 7 Lainnya Terluka
• 7 jam laluidntimes.com
Berhasil disimpan.