Bisnis.com, JAKARTA - PT Infinid Inovasi Finansial Indonesia (InfinID) resmi menjadi pemegang saham pengendali PT Iki Karunia Indonesia (IKI Modal). Aksi akuisisi itu setelah perusahaan menuntaskan pengambilalihan saham perseroan pada 29 Desember 2025 lalu.
Dalam pengumuman Selasa (27/1/2026), InfinID kini menguasai 85% dari seluruh saham yang ditempatkan dan disetor penuh dalam IKI Modal. Dengan perubahan ini, InfinID Indonesia berstatus sebagai pemegang saham mayoritas perseroan.
"Kepemilikan saham PT Infinid Inovasi Finansial Indonesia dalam Perseroan (IKI Modal) sebagaimana diuraikan telah mendapatkan penerimaan pemberitahuan dari Kementerian Hukum Republik Indonesia berdasarkan Surat Penerimaan No. Pemberitahuan AHU-AH.01.09-0369006 tanggal 23 Januari 2026," dikutip dari pengumuman perusahaan.
Baca Juga
- OJK Hentikan 2.263 Pinjaman Online (Pinjol) Ilegal pada 2025
- Pinjol Astra (ASII) Maucash Umumkan Tutup
- Kasus eFishery Tinggalkan Lebam di Ekosistem Startup Indonesia
Diberitakan Bisnis sebelumnya, IKI Modal adalah anak PT IKI Karunia Indonesia (IKI Karunia). Perusahaan ini tergabung dalam grup PT Anabatic Technologies Tbk. (ATIC). IKI Modal mengantongi izin usaha Perusahaan Penyelenggaraan Layanan Pinjam Meminjam Berbasis Teknologi Informasi (pinjol) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berdasarkan Surat Keputusan KEP-69/D.05/2021 tertanggal 2 Agustus 2021.
IKI Modal menyediakan layanan peer-to-peer (P2P) lending alias pinjaman online (pinjol) yang mempertemukan pelaku UMKM dengan pemberi dana melalui pasar digital. Perusahaan saat memperoleh izin, menyebut telah menjangkau lebih dari 200 kota dan kabupaten di Indonesia. Selain sektor UMKM, perusahaan juga mengembangkan produk pembiayaan di sektor pendidikan.
Perusahaan menerapkan sistem penilaian kredit berbasis algoritma dengan verifikasi serta perlindungan asuransi pada setiap pinjaman. Sedangkan InfinID merupakan fintech penyelenggara agregasi keuangan kredit agunan rumah.


