Bak Firasat, Dedi Mulyadi Sudah Pesan 1000 Nasi Boks Sebelum Longsor Cisarua Terjadi

grid.id
7 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi ngaku sudah memiliki firasat sebelum longsor Cisarua terjadi. Ia mengaku sempat memesan 1000 nasi boks sebelum terjadinya longsor.

Seperti diketahui, bencana longsor terjadi di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat. Peristiwa tragis ini berlangsung di Desa Pasirlangu pada Sabtu (24/1/2026) dini hari, sekitar pukul 03.00 WIB.

Polda Jawa Barat telah menyerahkan total 39 kantong jenazah ke Pos Disaster Victim Identification (DVI) hingga Senin (26/1/2026) pukul 18.00 WIB. Dari 39 kantong jenazah, tim DVi telah berhasil mengidentifikasi 20 jenazah.

Longsor Cisarua memakan banyak korban, Dedi Mulyadi ngaku sempat memiliki firasat. Lantas bagaimana firasat Dedi Mulyadi sebelum longsor Cisaura terjadi? Simak penjelasannya.

Diketahui, firasat itu diungkap Dedi Mulyadi baru-baru ini di akun Instagramnya @dedimulyadi71. Di unggahan itu, Dedi mengaku sudah memesan 1000 nasi boks sehari sebelum longsor Cisarua terjadi.

Kala itu, Dedi tetiba memesan nasi boks itu tanpa tujuan khusus. Siapa sangka, setelah itu terjadi longsor Cisarua.

Akhirnya, Dedi Mulyadi memberikan 1000 nasi boks itu pada para korban longsor. Menurut Dedi, apa yang dilakukannya itu seolah jadi firasat.

"Saya teh isuk-isuk (pagi-pagi) nyiapkeun, jam 12 teh kamari pesenkeun 1.000 box."

"Saya juga nggak tahu buat apa," ujar Dedi Mulyadi di hadapan warga.

"Tuhan hadirkan firasat agar kita sebagai hamba selalu siap menerima situasi dan kondisi kehidupan," tulis pria yang akrab disapa KDM tersebut.

 

Mengetahui Dedi Mulyadi sudah pesan 1000 nasi boks sebelum longsor Cisarua terjadi, netizen langsung ramai memberi komentar. Banyak yang memuji aksi Gubernur Jawa Barat tersebut.

"Pak dedi intuisinya semakin tajam," tulis akun @fad***.

"Firasat suka DTG dr hati yang tulus," tambah akun @cu***.

"Wah ini Ilmunya lord gumay udah turun ke kang dedi mulyadi," tambah akun @bag***.

Pesan Dedi Mulyadi Soal Longsor Cisarua

Dedi Mulyadi sempat memberi pesan menohok usai terjadinya longsor di Cisarua. Ia menyinggung soal eksploitasi alam yang dilakukan terus menerus.

"Longsor yang dialami oleh saudara kita di Bandung Barat menjadi catatan penting bahwa bencana bisa menimpa siapa saja tanpa orang tersebut melakukan perbuatan yang mengakibatkan bencana," ujar Dedi dalam pernyataannya di Instagram @dedimulyadi71, Minggu (25/1/2026).

Ia pun meminta agar pemerintah dan masyarakat melakukan instrospeksi. Menurutnya, bencana itu bisa terjadi karena ulah manusia.

"Sudah saatnya kita berintrospeksi diri untuk merubah seluruh perilaku buruk yang menjadikan alam menjadi bahan eksploitasi kita tanpa mempertimbangkan keharmonian hidup, keselarasan hidup agar kita yang numpang di bumi ini menghormati bumi sebagai tempat tumpangan kita. Untuk itu marilah kita bersama-sama menyadari pemerintah harus sadar akan kesalahannya."

"Masyarakat pun harus menyadari bahwa tindakan-tindakan yang bertentangan dengan alam pada akhirnya akan menjadi bencana dan menimpa siapapun tanpa melihat latar belakang kehidupannya," tegas Dedi Mulyadi. (*)

 

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
3 Alasan Tak Terduga Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes Dibeberkan Media Belanda, Jordi Cruyff Salah Satunya?
• 5 jam lalutvonenews.com
thumb
PUBG Mobile Ukir Rekor Dunia Guinness, Esports dan Komunitas Jadi Kunci
• 14 jam laluviva.co.id
thumb
KPK Panggil 10 Saksi dalam Kasus Dugaan Pemerasan oleh Bupati Pati
• 5 menit laluidxchannel.com
thumb
OJK Pastikan Sinergi Tetap Terjaga Meski BI Punya Deputi Gubernur Baru
• 2 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Dibuka Hari Ini, Situasi Terkini Stasiun Jatake Tangerang
• 4 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.