BANDUNG, KOMPAS- Data prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG menunjukkan 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat masih dilanda hujan dengan intensitas sedang hingga lebat hingga Kamis (29/1/2026). Sudah 14.741 warga Jabar terdampak bencana alam selama sepekan terakhir.
Dari pantauan Kompas di Kota Bandung, hujan terus mengguyur ibu kota Jabar itu sejak Rabu (28/1/2026) pagi. Kota Bandung termasuk 27 wilayah Jabar yang diguyur hujan selama sepekan terakhir.
Kepala Stasiun Klimatologi Jabat Rakhmat Prasetya mengatakan, adanya potensi cuaca ekstrem sejak 33 Januari hingga Kamis esok. Hal ini ditandai terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.
Adapun berdasarkan hasil analisis dinamika atmosfer, terpantau adanya peningkatan potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah Jabar. Kondisi tersebut didukung suhu muka air laut yang relatif hangat.
"Suhu air muka laut yang hangat di sekitar perairan Indonesia berperan sebagai sumber suplai uap air termasuk ke wilayah Jabar. Selain itu adanya belokan angin dan daerah konvergensi berpotensi memicu pertumbuhan awan hujan,” ujar Rakhmat.
Ia menuturkan, BMKG memprakirakan curah hujan hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat dapat disertai petir dan angin kencang melanda sebagian wilayah dari 27 kabupaten kota tersebut.
Rahkmat mengimbau masyarakat mewaspadai potensi terjadinya bencana banjir, banjir bandang, tanah longsor angin kencang dan pohon tumbang.
"Masyarakat diharapkan dapat menyiapkan langkah antisipatif dalam aktivitas kesehariannya di tengah potensi cuaca ekstrem,” ujarnya.
Sementara itu, data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar menunjukkan, ada 24 kejadian bencana alam yang tersebar di 131 kecamatan Jabar sejak 23 Januari hingga Rabu ini. Bencana alam didominasi banjir dan longsor.
24 kejadian bencana ini mengakibatkan 14.741 warga dan 321 hektar lahan pertanian terdampak. Sementara 321 rumah mengalami kerusakan.
Bencana terbesar di di Kampung Pasir Kuning dan Kampung Pasir Kuda RT 005 RW 011 Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (24/1/2026) pekan lalu pukul 03.00 WIB.
Pranata Humas BPBD Jabar Hadi Rahmat mengatakan, sebanyak 48 rumah rusak berat karena tertimbun longsor di Cisarua dan Lembang. Sebanyak 158 jiwa yang terdampak.
"Total korban meninggal di Cisarua sebanyak 50 orang. Sementara 30 orang di Cisarua dan 2 orang di Lembang masih dalam proses pencarian," ucapnya.





