Menteri PU Sebut Indikasi Anggaran Penanganan Bencana Sumatera Rp 73,98 Triliun

kompas.com
5 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menyampaikan, total indikasi penanganan bencana di Sumatera mencapai hampir Rp 73,98 triliun.

Total indikasi anggaran tersebut merupakan rencana induk (renduk) dan rencana aksi (renaksi) yang telah diserahkan kepada Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Kementerian PPN/Bappenas).

Hal tersebut disampaikan Dody dalam rapat kerja dengan Komisi V DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (27/1/2026).

Baca juga: Menteri PU: Jalan dan Jembatan Nasional di Sumatera Sudah Berfungsi Penuh

"Total indikasi kebutuhan anggaran penanganan bencana periode tahun 2025 sampai dengan 2028 adalah hampir Rp 74 triliun," ujar Dody dalam rapat kerja, Selasa.

Dari total indikasi anggaran tersebut, sebesar Rp 4,8 triliun dialokasikan untuk tanggap darurat di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Sedangkan Rp 69,14 triliun akan digunakan untuk rehabilitasi dan rekonstruksi di ketiga provinsi tersebut.

Baca juga: Dua Bulan Pascabencana Sumatera, Bagaimana Progres Penanganannya?

Dalam pemaparannya, Aceh membutuhkan anggaran sebesar Rp 39,89 triliun untuk tahap tanggap darurat serta rehabilitasi dan rekonstruksi.

Lalu, Sumatera Utara membutuhkan Rp 15,21 triliun. Sedangkan Sumatera Barat membutuhkan Rp 18,88 triliun untuk tahap tanggap darurat serta rehabilitasi dan rekonstruksi.

.ads-partner-wrap > div { background: transparent; } #div-gpt-ad-Zone_OSM { position: sticky; position: -webkit-sticky; width:100%; height:100%; display:-webkit-box; display:-ms-flexbox; display:flex; -webkit-box-align:center; -ms-flex-align:center; align-items:center; -webkit-box-pack:center; -ms-flex-pack:center; justify-content:center; top: 100px; }

Baca juga: Khawatir Jembatan Sementara Ambruk, Menteri PU Mulai Bangun Jembatan Permanen di Sumatera

"Kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi akan terus berlanjut hingga tahun anggaran 2028 dengan anggaran-anggaran yang dibutuhkan untuk tahun anggaran 2027,yaitu sebesar Rp 28 triliun dan tahun anggaran 2028 sebesar Rp 16,22 triliun," ujar Dody.

KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih, tepercaya, dan berimbang. Dukung keberlanjutan jurnalisme jernih dan nikmati kenyamanan baca tanpa iklan melalui Membership. Gabung KOMPAS.com Plus sekarang


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Banjir Rob Mengintai, Warga Pesisir Jakarta Utara Diminta Waspada
• 2 jam lalugenpi.co
thumb
Tambah Amunisi di Lini Belakang, Persis Solo Datangkan Bek Kroasia
• 2 jam lalumerahputih.com
thumb
Harga Komoditas: CPO Turun Tipis, Timah Anjlok 4,5 Persen
• 5 jam lalukumparan.com
thumb
Shayne Pattynama Ceritakan Kronologi PDKT Gercep Persija dan Peran Penting Jordi Amat - Rizky Ridho: Klub Terbesar di Indonesia
• 23 jam lalubola.com
thumb
Gempa M 4,8 Terjadi di Kepulauan Sangihe Sulut
• 13 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.