Update Longsor Pasirlangu, 50 Kantong Jenazah Diterima Pos DVI

metrotvnews.com
19 jam lalu
Cover Berita

Bandung Barat: Jumlah korban meninggal dalam musibah longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, kembali bertambah. Hingga Selasa malam, 27 Januari 2026 total kantong jenazah yang diterima di Pos Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jawa Barat mencapai 50 kantong.

“Malam hari ini, untuk update terakhir ada kedatangan 10 kantong jenazah. Artinya jumlah total dari kemarin yang 40 kini menjadi 50 kantong jenazah,” ujar Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Hendra Rochmawan di Pos DVI Polda Jabar, Selasa malam, 27 Januari 2026.

Dari 50 kantong jenazah yang telah diperiksa, tim DVI berhasil meningkatkan jumlah korban teridentifikasi. “Alhamdulillah, jumlah kantong jenazah yang sudah dilakukan proses post mortem dan ante mortem mengalami penambahan, dari 30 menjadi 34 jenazah yang berhasil teridentifikasi,” jelas Hendra.
 

Baca Juga :

Longsor Cisarua Bandung Barat, 32 Orang Masih Hilang


Sebanyak 30 jenazah di antaranya telah diserahkan kepada keluarga. Empat jenazah lainnya masih menunggu proses penyerahan, setelah keluarga korban dipastikan dan identitas telah dikonfirmasi.

“Untuk empat jenazah ini, apabila keluarga berada di sekitar sini, tentu akan segera kita serahkan. Namun sebelumnya ada tahapan yang harus dilakukan, mulai dari konfirmasi kepada keluarga korban, pembersihan kembali, pemandian jenazah, pengafanan, pemberian kesempatan untuk salat jenazah, hingga proses administrasi berupa penandatanganan berita acara penyerahan,” ungkap Hendra.

Proses identifikasi terhadap sisa kantong jenazah yang belum teridentifikasi masih terus dilakukan oleh tim gabungan. “Penegasan terakhir, jumlah kantong jenazah sampai malam ini adalah 50 kantong,” kata Hendra.


Lokasi longsor di Pasirlangu, Kabupaten Bandung Barat. Metrotvnews.com/Roni Kurniawan


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Reshuffle Kabinet: Ketika Kursi Kosong Membuka Banyak Tafsir
• 22 jam lalukompas.com
thumb
Profil Chiki Fawzi, Figur Multitalenta yang Dicopot dari Petugas Haji 2026
• 9 jam lalugrid.id
thumb
Pengumuman! Merger 3 Anak Usaha Pertamina Tuntas 1 Februari 2026
• 12 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Warga Pesisir Jakarta, Waspadai Rob hingga 3 Februari
• 16 jam lalukompas.id
thumb
Fit 100 Persen, Conor McGregor Guncang Kembali Octagon UFC
• 54 menit lalumediaindonesia.com
Berhasil disimpan.