JAKARTA, KOMPAS.TV - Pihak kepolisian telah memeriksa 10 saksi terkait kasus kematian Selebgram Lula Lahfah.
Seperti diketahui, Lula ditemukan meninggal dunia di apartemen di daerah Jakarta Selatan pada Jumat (23/01/2026) malam
"Terkait perkembangan (update) kematian Selebgram Lula, kami sampaikan Polsek Kebayoran Baru beserta penyelidik dan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan sudah mendalami beberapa rangkaian peristiwa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Budi Hermanto dalam keterangannya, Rabu (28/1/2026).
"Artinya dari mulai penemuan jenazah pertama sampai dengan pengolahan barang bukti, olah TKP (tempat kejadian perakara), peemeriksaan saksi-saksi sudah dilakukan, pemeriksaan 10 saksi," imbuhnya.
Baca Juga: Ayah Lula Lahfah Mengaku Belum Tahu Reza Arap Diperiksa Polisi Terkait Kematian Anaknya
Menurut penjelasannya, saksi-saksi yang telah diperiksa mulai dari asisten rumah tangga (ART) yang pertama kali menemukan korban, hingga pacar almarhumah, yakni Muhammad Reza Oktovian atau Reza Arap.
"(Saksi) mulai dari orang yang menemukan pertama, ART dan Sopir, termasuk ada dua dari teknisi pihak apartemen. Termasuk sudah melakukan pemanggilan terhadap kekasih almarhum, termasuk dengan personal asisten," jelasnya.
Selain itu, polisi turut meminta keterangan dari sejumlah dokter dan pihak rumah sakit perihal kematian Lula.
"Kita juga meminta keterangan pihak dokter rumah sakit Fatmawati yang melaksanakan pemeriksaan visum luar terhadap jenazah, kita juga melakukan pemeriksaan terhadap dokter R yang mengeluarkan surat keterangan kematian, termasuk meminta keterangan rumah sakit Pondok Indah terkait riwayat medis dari almarhumah," ujarnya.
Sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Iskandarsyah menuturkan alasan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan melakukan pemeriksaan intensif terhadap rekan-rekan terdekat mendiang Lula Lahfah, termasuk kekasihnya, Reza Arap.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV
- polisi
- kasus kematian lula lahfah
- reza arap
- saksi
- 10 saksi diperiksa
- art



