PSG Tak Mau Anggap Remeh Newcastle, Tembus 8 Besar Jadi Taruhan

bisnis.com
2 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA - Paris Saint-Germain (PSG) tak ingin meremehkan Newcastle United yang akan bertamu ke Stadion Parc des Princes dalam laga pemungkas fase grup Liga Champions UEFA (UCL), Kamis (29/1/2026) dini hari nanti.

Manajer PSG Luis Enrique bahkan menganggap pasukan Newcastle asuhan Eddie Howe tak pantas menjadi tim penghuni Pot 4 alias grup terlemah di UCL musim ini.

Sekadar info, aturan UCL memisahkan 36 tim ke dalam empat grup berdasarkan kekuatan koefisien UEFA. Terbagi antara Pot 1 yang terkuat sampai Pot 4 yang terlemah.

Lantas, setiap tim akan menjalani 8 laga, terdiri dari dua lawan dari masing-masing pot, dengan mekanisme diundi secara acak menggunakan komputer. Skor dari hasil laga semua tim itulah yang dipertandingkan dalam satu grup besar, atau akrab disebut Swiss System Tournament.

"Newcastle tidak pantas berada di Pot 4! Ini membuat kami harus berhadapan dengan 5 dari 10 klub terkuat di klasemen terkini. Sulit, tapi itulah undian, dan kami harus beradaptasi," jelas Enrique dalam konferensi pers resmi jelang laga kontra Newcastle, Rabu (28/1/2026).

Oleh karena itu, kendati PSG berstatus jawara UCL musim lalu, Enrique mengingatkan anak-anak asuhnya agar tak besar kepala dan menghadapi laga kontra Newcastle secara serius. 

Baca Juga

  • Gelandang Berdarah Filipina Gabung ke PSG dari Barcelona
  • Persib Resmi Rekrut eks PSG Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Ini Sepak Terjang Keduanya
  • Eks Rekan Neymar di PSG Bakal Perkuat Persib, Ini Profil Layvin Kurzawa

Terlebih, Les Parisiens dan The Toon masih sama-sama mengantongi 13 poin dalam klasemen UCL, serta bertetangga di peringkat ke-6 dan ke-7. 

Alhasil, posisi 8 besar jadi pertaruhan keduanya, sebab siapa pun yang kalah dalam laga ini berpotensi disalip oleh tim kuat lain yang saat ini juga mengumpulkan 13 poin, macam Chelsea, Barcelona, Manchester City, dan Atletico Madrid. 

"Target kami masuk 8 besar dan memenangkan laga melawan tim yang bagus. Akan sangat sulit, tapi ini kunci untuk terus melaju di [UCL] musim ini, karena posisi turut menentukan pertandingan selanjutnya," tambahnya.

Sekadar info, kendati sukses menggondol trofi UCL tahun lalu, PSG harus berjuang di fase play-off terlebih dahulu karena tak masuk 8 besar. 

Itulah kenapa Enrique meminta Ousmane Dembele Cs berjuang dan membidik posisi nyaman di 8 besar, sehingga laju mereka di musim ini lebih mulus.

"Kalau menang, kami bisa masuk peringkat ke-6. Memang tahun lalu kami menang dari play-off. Tapi jangan bilang begitu [tidak masalah play-off lagi]. Karena perlu diingat, laga UCL sebenarnya terjadi di fase gugur. Jadi kami harus siap, tim kami bagus, dan kami akan membuktikan lagi kalau kami mampu," tutupnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Rahasia Hector Souto Bawa Timnas Futsal Indonesia Bantai Korea Selatan
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
BMKG: Waspadai potensi hujan deras berpetir pada Rabu
• 13 jam laluantaranews.com
thumb
Ada Demo di Rasuna Said, Lalu Lintas Arah Menteng Macet
• 12 jam laludetik.com
thumb
Dukung Sikap Kapolri, Ketum GPA: Polri Wajib di Bawah Presiden
• 22 jam lalujpnn.com
thumb
Sempat Difitnah dan Dianiaya TNI-Polri, Suderajat Kini Dapat Beragam Bantuan
• 10 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.