GenPI.co - Mensesneg Prasetyo Hadi menyatakan Presiden Prabowo Subianto akan meminta pertimbangan Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa, soal posisi Wamenkeu.
Kursi Wakil Menteri Keuangan yang diduduki Thomas Djiwandono kosong, karena yang bersangkutan bertugas di Bank Indonesia.
“Bapak Presiden, pasti akan melakukan kajian. Tentunya minta pendapat Menteri Keuangan,” katanya, kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (28/1).
Prasetyo Hadi menyampaikan belum ada pembahasan perombakan atau reshuffle susunan Kabinet Merah Putih.
“Tidak ada,” tutur politikus Partai Gerindra tersebut, saat menjawab terkait isu perombakan kabinet.
Dia mengaku perubahan komposisi kabinet, sebatas beralihnya penugasan Wamenkeu Thomas Djiwandono menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia.
“Kalau makna reshuffle, karena beralihnya Wamenkeu menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia, itu benar,” tuturnya.
Prasetyo Hadi mengungkapkan pemerintah masih menunggu semua proses pengangkatan Deputi Gubernur Bank Indonesia, selesai.
Dia menegaskan untuk reshuffle di pos-pos kementerian lainnya, belum ada pembahasan di internal Istana.
“Belum ada, belum ada pembicaraan,” ucap Juru Bicara Presiden Prabowo Subianto tersebut. (ant)
Kalian wajib tonton video yang satu ini:





