ANTARA - Lewat media sosialnya, Rabu (28/1), Presiden AS Donald Trump menyatakan sebuah armada besar yang dipimpin kapal induk Abraham Lincoln dan berukuran lebih besar dibandingkan armada yang dikirim ke Venezuela, sedang bergerak menuju Iran. Trump mendesak Iran segera berunding dan bersepakat "tidak ada senjata nuklir", jika tidak akan ada serangan yang jauh lebih buruk. (XINHUA/Rijalul Vikry/Rayyan/Roy Rosa Bachtiar)





