JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian besar wilayah Jakarta masih akan diguyur hujan ringan, Kamis (29/1/2026), hingga besok, Jumat.
Dikutip dari situs resmi BMKG, kondisi cuaca di Jakarta cenderung basah dengan suhu udara yang relatif stabil dan tingkat kelembapan yang cukup tinggi.
Pada Kamis, hujan ringan diprakirakan terjadi di hampir seluruh wilayah Jakarta.
Baca juga: Atap Rumah Pedagang Es Gabus yang Dituduh Pakai Spons Ambruk Akibat Hujan Deras
Jakarta Pusat diprediksi mengalami hujan ringan dengan suhu berkisar antara 24–28 derajat Celsius dan kelembapan udara 75–94 persen.
Cuaca serupa juga diprakirakan terjadi di Jakarta Utara. Wilayah ini diprediksi diguyur hujan ringan dengan suhu 24–27 derajat Celsius dan kelembapan mencapai 78–92 persen.
Untuk Jakarta Barat, BMKG memprakirakan hujan ringan dengan suhu udara antara 24–28 derajat Celsius dan tingkat kelembapan 75–95 persen.
Sementara itu, Jakarta Selatan juga berpotensi mengalami hujan ringan dengan suhu 23–28 derajat Celsius serta kelembapan udara cukup tinggi, yakni 75–97 persen.
Berbeda dengan wilayah lainnya, Jakarta Timur pada Kamis diprakirakan berawan.
Suhu udara di wilayah ini berada di kisaran 23–28 derajat Celsius dengan kelembapan 75–97 persen.
Baca juga: Saat Drainase Kalah Cepat dari Hujan, Jakarta Belum Siap Hadapi Iklim Baru
Memasuki Jumat (30/1/2026), pola cuaca di Jakarta tidak banyak berubah.
BMKG memprakirakan hujan ringan masih berpotensi terjadi di sejumlah wilayah.
Jakarta Pusat diprediksi berawan dengan suhu 23–28 derajat Celsius dan kelembapan udara 76–96 persen.
Jakarta Barat juga diprakirakan berawan dengan suhu 23–28 derajat Celsius serta kelembapan 75–97 persen.
Sementara itu, hujan ringan berpotensi turun di Jakarta Utara dengan suhu 24–27 derajat Celsius dan kelembapan 78–94 persen.
Kondisi serupa juga diprakirakan terjadi di Jakarta Selatan, yang berpotensi diguyur hujan ringan dengan suhu 23–28 derajat Celsius dan kelembapan 73–96 persen.
Baca juga: Prakiraan Cuaca di Tangsel dan Tangerang Hari Ini, BMKG Prediksi Hujan Sedang
Untuk wilayah Jakarta Timur, BMKG memprakirakan hujan ringan dengan suhu udara 23–28 derajat Celsius dan kelembapan 75–97 persen.
BMKG mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi hujan ringan yang dapat terjadi sewaktu-waktu, terutama pada siang hingga sore hari.
Pengguna jalan dan warga yang beraktivitas di luar ruangan disarankan menyiapkan perlengkapan antisipasi hujan.
KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih, tepercaya, dan berimbang. Dukung keberlanjutan jurnalisme jernih dan nikmati kenyamanan baca tanpa iklan melalui Membership. Gabung KOMPAS.com Plus sekarang


