Singapura akan meningkatkan pemeriksaan kesehatan di Bandara Changi setelah munculnya wabah virus Nipah di India.
IDXChannel - Singapura akan meningkatkan pemeriksaan kesehatan di Bandara Changi setelah munculnya wabah virus Nipah di India.
Dilansir dari Xinhua pada Kamis (29/1/2026), langkah ini termasuk pemeriksaan suhu untuk penerbangan dari daerah yang terdampak.
"Para pelancong yang datang disarankan untuk mencari perawatan medis jika merasa tidak sehat setelah bepergian," kata Badan Pengendalian Penyakit Menular Singapura dalam sebuah pernyataan.
Badan tersebut mencatat bahwa program pengawasan yang memantau populasi kelelawar Singapura sejak 2011 belum mendeteksi keberadaan virus tersebut.
Kementerian Tenaga Kerja Singapura juga meningkatkan pengawasan terhadap pekerja migran, khususnya yang baru tiba dari Asia Selatan.
Penularan virus Nipah saat ini diyakini terutama terjadi melalui kontak dengan kelelawar atau konsumsi buah nipah yang terkontaminasi oleh air seni atau air liur kelelawar.
Wabah Nipah di India terkonsentrasi di Negara Bagian Bengal Barat. Penyakit ini memiliki tingkat kematian yang cukup tinggi.
Dua kasus telah dikonfirmasi di Bengal Barat seja bulan lalu. Sekitar 196 orang yang melakukan kontak dengan mereka telah dilacak dan dinyatakan negatif virus tersebut. (Wahyu Dwi Anggoro)




