MAKASSAR, FAJAR – Mantan atlet bulu tangkis, Prof Warsinggih, mengambil formulir pendaftaran bakal calon Ketua PBSI Sulsel, hari ini, Kamis, 29 Januari 2026.
Dia membenarkan langsung hal itu. Kata dia, dalam proses pengambilan formulir rencananya akan diwakili oleh timnya lebih dahulu. Namun, pada saat pengembalian, dia akan hadir langsung bersama para pendukungnya.
“Iya, rencananya ambil formulir. Tetapi teman-teman tim yang akan datang ke kantor KONI, saya diwakili dulu. Nanti saat pengembalian saya baru datang langsung,” ujarnya kepada FAJAR, Rabu, 28 Januari 2026.
Dalam prosesnya nanti, dirinya sudah menyiapkan berbagai dokumen yang dibutuhkan. Termasuk surat dukungan yang diberikan oleh pengurus kabupaten/kota.
“Tentu dokumen-dokumen yang dibutuhkan sudah disiapkan. jadi semuanya dibawa pada saat pengembalian formulir nanti, termasuk dengan surat dukungan dari pengkab dan pengkot,” lanjutnya.
Pengamat olahraga Sulsel, Prof Ilham Kamaruddin menyampaikan, pada dasarnya siapa pun yang memimpin PBSI Sulsel, titik fokusnya pada prestasi. Namun dia berharap, ketua terpilih nantinya benar-benar orang yang lahir dari dunia bulu tangkis.
“Sebenarnya siapa saja bisa, yang penting lahir dari bulu tangkis dan tahu betul soal bulu tangkis. Karena urusan cabor itu, kan, titik poinnya pada peningkatan prestasi,” kata dia.
Selain itu, dia berharap ketua terpilih nantinya benar-benar bisa fokus mengurusi cabor. Mereka harus iap mendedikasikan waktu, tenaga, pikiran, dan finansial untuk cabor.
“Itu sudah konsekuensi bagi seorang ketua. Jadi siapa saja nanti yang terpilih, termasuk Prof Warsinggih, harus benar-benar siap mengorbankan itu untuk bulu tangkis Sulsel,” terangnya. (wid/zuk)



